Scroll Untuk Membaca

Pendidikan

Di Akhir Ramadhan , Siswa SMA Harapan Bukber Dan Santuni Anak Yatim

Di Akhir Ramadhan , Siswa SMA Harapan Bukber Dan Santuni Anak Yatim
Kecil Besar
14px

MEDAN (Waspada): Mengakhiri kegiatan Ramadhan 1444 H OSIS SMA Harapan menggelar berbagai kegiatan seperti acara buka puasa bersama dan penyantunan anak yatim piatu.

Kegiatan buka puasa bersama yang dilaksanakan pada 14 April lalu di salah satu cafe di kota Medan dihadiri Kepala SMA Harapan Medan Dr.H.Ojak Manurung,M.Pd.,MH.,MM, Wakil Kepala Sekolah (WKS II)  Drs. Zakaria, Pembina OSIS  Dhiauddin, S.Pd dan Dewi Rahmayani, S.Pd., M.Pd. hadir juga  pengurus harian OSIS Ketua Umum  Nabil Syauqi Nasution, Ketua 1 Nur Intan Salsabillah, ketua 2: Raditya Herianto. Sekum Adisty Jannary, Sekertaris 1: Alisya Andara Hutagalung, Sekertaris 2: Ranya Azzara, Bendum: Khalisa Aqsa, Bendahara 1 Kanaya Namira Tarigan serta MPK OSIS Audrey FM Sebayang, pengurus pengurus bidang , antara lain Alwan dan Rafa.

Scroll Untuk Lanjut Membaca

Di Akhir Ramadhan , Siswa SMA Harapan Bukber Dan Santuni Anak Yatim

IKLAN

Selanjutnya  pada tanggal 17 April 2023 acara dilanjutkan buka bersama dan menyantuni anak panti asuhan Sasudena yang berlokasi di belakang perkuburan Mandailing Sungai Mati Medan.

Ketua Umum OSIS SMA Harapan Medan mengatakan, Bukber merupakan salah kegiatan yang sudah menjadi tradisi di SMA Harapan Medan yang bertujuan untuk menjalin silaturahim dan meningkatkan kebersamaan terutama di bulan Suci Ramadhan.

“Kegiatan ini untuk menambah keakraban dan mempererat tali silaturahmi antara keluarga besar OSIS SMA Harapan Medan. Pada saat berbuka puasa, semuanya bersatu, berkumpul dan bercengkerama satu dengan yang lain dan bersama-sama menunaikan shalat maghrib berjamaah, Semoga Allah SWT memberikan kekuatan, kesehatan, dan kesempatan untuk dapat menjalankan ibadah di Bulan Ramadhan yang akan datang,” ujarnya.

Sementara itu Raditya Heriyanto selaku Ketua 2 menambahkan bahwa selain buka puasa bersama kegiatan juga dirangkai dengan penyerahan santunan kepada anak yatim dan piatu kepanti asuhan Sasudena.

Menurutnya kegiatan ini merupakan bakti sosial OSIS SMA  Harapan Medan untuk saling peduli dan berbagi bersama dengan anak yatim terutama menjelang memasuki hari Raya Idul Fitri. “Kita berharap apa yang kita berikan dapat sedikit meringankan beban mereka para anak yatim di Panti Asuhan Sasudena,” ujarnya. 

Hal senada juga disampaikan Audrey Sebayang dan Ranya Azzahra keduanya merasa senang dangan kegiatan positif yang dilaksanakan OSIS SMA Harapan Medan di bulan suci Ramadhan. “Kita berharap kegiatan ini dapat terus berlanjut setiap tahunnya,” ujarnya.

Dia mengatakan kegiatan menyantuni dan bukber dengan anak panti asuhan berkerjasama dengan Organisasi Senyum Kecil kota Medan

Kepala SMA Harapan Medan Dr.H.Ojak Manurung,M.Pd.,MH.,MM merasa senang dan menyampaikan penghargaan yang setinggi tingginya kepada Pengurus OSIS yang telah mampu mandiri dengan melaksanakan dua kegiatan sendiri.

“Kedua kegiatan ini merupakan inisiatif dari OSIS SMA Harapan Medan mereka melakukan kegiatan ini secara mandiri bahkan mampu berkerjasama mandiri dengan Organisasi Senyum Kecil kota Medan. Kami bersyukur kepada Allah siswa  kami memiliki kepekaan sosial untuk berbagi dengan anak panti asuhan dengan inisiatif mereka sendiri,” ujarnya.

Humas Yaspendhar Hafriz Rifki Hafas, Bach. Of Mgmt. MM yang menyampaikan pesan Ketua Umum Yaspendhar Dr. Tapi Rondang Ni Bulan SE., M.,Si, merasa terharu dan bersyukur kepada Allah karena siswa SMA Harapan Medan telah melaksanan perintah Allah pada surat Al-Maun dengan inisiatif para pengurus OSIS SMA Harapan Medan sendiri.

Sebelumnya di awal Ramadhan juga Pengurus Yaspendhar bersama unit-unit di Dikdasmen dan Universitas  Harapan telah mendistribusikan natura dan uang kepada fakir miskin serta kaum dhuafa di Medan dan sekitarnya.(h02)

Update berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran favoritmu akses berita Waspada.id WhatsApp Channel dan Google News Pastikan Kamu sudah install aplikasi WhatsApp dan Google News.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

*isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE