SMP Muhammadiyah I Medan Salurkan Donasi Rp32,3 Juta Untuk Palestina

  • Bagikan

MEDAN (Waspada): Penderitaan yang dialami oleh saudara muslim di Palestina akibat kekejaman serangan Israel, telah menggugah rasa kepedulian seluruh siswa dan guru SMP Muhammadiyah 1 Medan.

Melalui program peduli Palestina Kepala SMP Muhammadiyah 1 Medan Paiman,S.Pd berdasarkan arahan dari Lazismu Pimpinan Cabang Muhammadiyah (PCM) Medan Kota, Lazismu Pimpinan Daerah Muhammadiyah (PDM) Kota Medan dan Pimpinan Wilayah Muhammadiyah (PWM) Sumatera Utara melaksanakan penggalangan dana untuk muslim Palestina.

Paiman didampingi WKS III Sarwono Hadi, S, S.Pd mengatakan kegiatan penggalangan dana ini mendapat sambutan yang luar biasa dari para siswa, guru, staf dan pegawai dan juga orangtua siswa bahkan para mahasiswa baik dari Unimed maupun UINSU yang melaksanakan PPL di SMP Muhammadiyah 1 Medan juga turut berpartisipasi dan memberikan sumbangsih dalam kegiatan itu.

Secara keseluruhan dana yang terkumpul sebesar Rp32.300.000. dan langsung diserahkan kepada Lazismu PDM Kota Medan, Jumat (27/10) yang diterimah langsung Pimpinan Daerah Kota Medan Rafdinal, Sos,MAP, didampingin Lazismu PDM Kota Medan untuk menyerahkan bantuan tersebut agar bisa disalurkan ke Palestina.

Paiman menjelaskan kegiatan ini juga sebagai bentuk pembelajaran bagi siswa SMP Muhammadiyah I Medan bahwa kepedulian harus ditumbukan sejak dini dalam diri siswa, kemudian menumbuhkan jiwa kebersamaan serta mengakui eksistensi bangsa Palestina sebagai negara yang berdaulat dan memiliki hak untuk merdeka.

Paiman juga mengatakan, kegiatan penyerahan dana dilaksanakan di halaman SMP Muhammadiyah 1 Medan dihadiri seluruh siswa, guru, pegawai, staf dan pimpinan sekolah serta Danramil Medan Area Letkol Safruddin Manurung dan Babinsa Serka Zulfandri.

Menurutnya Danramil Medan Area Letkol Safruddin Manurung pada hari yang sama juga hadir untuk pamitan kepada seluruh siswa dan guru serta pimpinan SMP Muhammadiyah 1 Medan karena beliau akan mengakhiri tugasnya di Danramil Medan Area.

Dalam kesempatan itu Danramil sangat mensupport kegiatan penggalangan dana untuk Palestina ini beliau berharap dana yang terkumpul bisa memberikan manfaat yang besar bagi saudara-saudara kita di Palestina, beliau menyampaikan ucapan terima kasih dan salut kepada siswa SMP Muhammadiyah 1 Medan yang kreatif dan luar biasa memiliki inisiatif untuk menggalangan dana bagi Palestina.

Danramil juga sangat terkesan dengan penampilan siswa-siswi SMP Muhammadiyah I Medan seperti vokal solo, pecakapan dalam bahasa inggris dan lain sebagainya yang dipandu oleh para pembawa acara dalam tiga bahasa yaitu bahasa Indonesia, Inggri dan Arab. (h02)

  • Bagikan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *