Sumut

260 Petugas Kebersihan Pemkab Batubara Nyaris Dua Bulan Tak Gajian

260 Petugas Kebersihan Pemkab Batubara Nyaris Dua Bulan Tak Gajian
Seorang petugas kebersihan berada di truk pengangkut sampah milik Dinas Perkim LH, mereka tetap bekerja meski nyaris dua bulan tidak terima gaji.Waspada.id/Agusdiansyah Hasibuan
Kecil Besar
14px

BATUBARA (Waspada.id): Nasib miris dirasakan 260 orang tenaga kebersihan Pemkab Batubara, nyaris dua bulan tak menerima honor dari instansi tempat mereka bernaung.

Informasi yang berhasil dihimpun Waspada.id Jumat (30/1) dari 260 orang itu terdiri dari kategori tukang sapu dengan gaji Rp1,6 juta, petugas lapangan dengan gaji Rp1,750 ribu, tukang babat bergaji Rp1,9 juta, Kenek truk Rp2.050 dan sopir truk Rp2,150 ditambah kordinator kecamatan, dan kabupaten.

“Kami tetap terus bekerja walau honor sudah tidak kami terima sejak Desember 2025 lalu, kami sempat bermohon agar kiranya honor bulan Januari 2026 dapat dibayarkan lebih cepat, karena ini hajat hidup kami sekeluarga,” ujar seorang petugas yang tidak ingin disebut namanya.

Sumber lain menyebutkan, Dinas Perkim LH sebagai instansi yang mewadahi petugas kebersihan ini , beralasan tidak membayarkan honor karena persoalan keuangan dinas yang disalahgunakan oleh pejabat yang telah diproses hukum.

PLT Kadis Perkim LH Pemkab Batubara Tavi Juanda saat berusaha ditemui di kantornya tidak berada ditempat. Namun Sekretaris Dinas Agus Andika yang dihubungi melalui ponsel menjawab, ” honor petugas kebersihan itu menjadi hutang Pemkab Batubara, dan akan dibayarkan pada tahun 2026 ini,” jawabannya.(id.43)

Update berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran favoritmu akses berita Waspada.id WhatsApp Channel dan Google News Pastikan Kamu sudah install aplikasi WhatsApp dan Google News.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

*isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE