P.BRANDAN (Waspada.id): Sebanyak 31 Peserta meriahkan Dam Batu Gembira HUT ke-80 Kemerdekaan RI yang digelar di Jalan Sumatera Pangkalanbrandan, Sabtu(30/8/25).
Dam Batu Gembira yang dimeriahkan hiburan musik ini merupakan permainan dam batu berpasangan.
Scroll Untuk Lanjut Membaca
IKLAN
M Yusuf Tokeh salah seorang panitia mengatakan kegiatan olah raga berpikir ini dalam rangka menyemarakkan HUT ke-80 Kemerdekaan RI.
“Selain sebagai hiburan kegiatan ini juga sebagai ajang silaturahmi bersama warga yang ada di Pangkalanbrandan,” sebutnya.
Dia menambahkan, kegiatan Dam Batu Gembira ini berlangsung selama dua hari dan pemenang akan mendapatkan hadiah menarik. (id27)













