Scroll Untuk Membaca

PendidikanSumut

320 Mahasiswa Univa Medan KKN Di Deliserdang

Pj.Sekdakab Deliserdang Dr.H.Citra Effendi Capah, MSP, didampingi Ketua PD Al Washliyah Deliserdang HM Soleh, S.Ag, MH, Rektor Univa Medan Prof.HM Jamil, MA, foto bersama mahasiswa/mahasiswi Univa Medan yang akan KKN di Deliserdang di Alun-Alun Pemkab Deliserdang, Senin (12/8). (Waspada/Khairul K Siregar/B)
Pj.Sekdakab Deliserdang Dr.H.Citra Effendi Capah, MSP, didampingi Ketua PD Al Washliyah Deliserdang HM Soleh, S.Ag, MH, Rektor Univa Medan Prof.HM Jamil, MA, foto bersama mahasiswa/mahasiswi Univa Medan yang akan KKN di Deliserdang di Alun-Alun Pemkab Deliserdang, Senin (12/8). (Waspada/Khairul K Siregar/B)
Kecil Besar
14px

LUBUKPAKAM (Waspada) Sebanyak 320 mahasiswa/mahasiswi Universitas Al Washliyah Medan melakukan Kuliah Kerja Nyata (KKN) di wilayah Kabupaten Deliserdang.

Mereka secara simbolis dilepas oleh Pj. Bupati Deliserdang Ir. Wiriya Alrahman, MM, diwakili Pj. Sekdakab Deliserdang Dr. H. Citra Effendi Capah, MSP, dalam satu kegiatan di Alun-alun Pemkab Deliserdang, Senin (12/8).

Scroll Untuk Lanjut Membaca

320 Mahasiswa Univa Medan KKN Di Deliserdang

IKLAN

Dalam sambutannya, Pj.Bupati Deliserdang diwakili Pj.Sekdakab Deliserdang Dr.H.Citra Effendi Capah, MSP, menyampaikan ucapan selamat datang kepada seluruh mahasiswa/mahasiswi Univa Medan yang akan melaksanakan Kuliah Kerja Nyata (KKN) di Kabupaten Deliserdang, sekaligus ucapan terimakasih atas kepercayaan Rektor Univa Medan yang telah memilih Kabupaten Deliserdang sebagai lokasi KKN.

Semoga melalui KKN mahasiswa/mahasiswi Univa Medan di Kabupaten Deliserdang dapat memberi warna baru bagi peningkatan kemandirian masyarakat di Kabupaten Deliserdang.

Dikatakannya, suasana haru dan semangat tampak jelas dan membara dari mahasiswa/mahasiswi yang akan mengikuti KKN.

Menurutnya, KKN bagi para mahasiswa/mahasiswi memiliki makna yang cukup strategis. Hal ini dikarenakan sebagai salah satu sasaran KKN adalah masyarakat yang ada di Desa-Desa maupun Kelurahan yang memang perlu diberikan bimbingan, pembinaan dan penyuluhan seperti pemanfaatan sumber daya alam, dan sumber daya manusia yang mempunyai dampak positif terhadap peningkatan pembangunan dan kesejahteraan masyarakat Desa.

Selain itu, tujuan diterjunkannya mahasiswa/mahasiswi ke lapangan untuk mengikuti kegiatan KKN adalah untuk mensinergikan ilmu pengetahuan yang selama ini diterima di bangku kuliah dengan kehidupan nyata di lingkungan masyarakat.

Dari proses tersebut diharapkan mahasiswa/mahasiswi akan mendapatkan tambahan ilmu pengetahuan sekaligus mematangkan teori yang sebelumnya diperoleh melalui praktek proses penyelesaian masalah yang ditemui dalam kehidupan masyarakat mulai dinamika kehidupan masyarakat yang selalu dinamis, adat istiadat yang bersifat khas sampai dengan liku-liku kompleksivitas masalah sosial yang dihadapi masyarakat.

“Itu semua merupakan tambahan ilmu pengetahuan yang tidak ada di bangku kuliah dan merupakan bekal bagi mahasiswa/mahasiswi sebagai calon pionir penerus estafet perjuangan cita-cita pembangunan di negeri ini”kata Pj.Sekdakab Deliserdang.

kepada seluruh mahasiswa/mahasiswi, Pj.Sekdakab berpesan agar KKN ini benar-benar diikuti dan jalani dengan baik. Ia juga mengimbau agar mahasiswa/mahasiswi tersebut dapat menjaga nama baik almamater selama KKN serta jangan sampai melakukan kesalahan yang dapat merugikan atau mencoreng nama baik almamater. Ikuti KKN dengan standard dan prosedur yang benar agar berjalan dengan baik, lancar dan sukses.

Kehadiran mahasiswa/mahasiswi pada KKN tidak hanya berdampak positif bagi civitas akademika, namun juga dapat member manfaat kontribusi nyata bagi masyarakat di Kabupaten Deliserdang.

Ia mengucapkan selamat kepada 320 mahasiswa/mahasiswi Univa Medan yang akan melaksanakan KKN di 3 Kecamatan di Kabupaten Deliserdang yakni Tanjungmorawa, Batangkuis dan Kecamatan Percut Seituan.

“Jadikan KKN ini untuk menerapkan berbagai disiplin ilmu yang telah diprogramkan oleh Perguruan Tinggi dalam rangka ikut melaksanakan pengabdian kepada masyarakat dengan harapan mahasiswa/mahasiswi yang melaksanakan KKN dapat menimba ilmu dan meninggalkan hasil yang membanggakan bagi mahasiswa/mahasiswi dan berkesan bagi masyarakat Desa”pesan Pj.Sekdakab.

Sebelumnya, Rektor Univa Medan Prof. HM .Jamil, MA, dalam sambutannya mengatakan tahun ini mahasiswa/mahasiswinya melaksanakan KKN di Kabupaten Deliserdang, tahun sebelumnya di Kabupaten Asahan.

Ia menjelaskan, Universitas Al Washliyah di bawah naungan Aljam’iyatul Washliyah yang saat ini memiliki sekitar 700 lembaga pendidikan di seluruh Indonesia termasuk 9 Universitas diantaranya Univeritas Al Washliyah Medan, Universitas Al Washliyah Labuhan Batu, Universitas Muslim Nusantara Aceh, Sibolga dan daerah lainnya.

Tahun ini, lanjut Rektor, Univeritas Al Washliyah Medan melakukan KKN domestik dan Internasional Malaysia terdiri dari 6 Fakultas lingkungan Univa Medan yakni Fakultas Pertanian, Teknik, Pendidikan Agama Islam, FKIP, Ekonomi dan Hukum.

“Kami ucapkan terimakasih atas sambutan yang cukup baik dari jajaran pemkab Deliserdang. Kami titip anak-anak kami ini untuk melaksanakan KKN di Kabupaten Deliserdang”ucap Rektor.

Kepada seluruh mahasiswa/mahasiswi yang melaksanakan KKN, Rektor berpesan untuk menjaga nama baik Al Washliyah

“Tunjukkan bahwa kalian adalah mahasiswa/mahasiswi yang berkarakter, berakhlak, berbudi pekerti serta bantu lah program pemerintah dan masyarakat tempat kalian melaksanakan KKN. Buat masyarakat gembira dan tersenyum dengan kehadiran mahasiswa/mahasiswi Univa Medan”pesan Rektor. (a14/a01/B)

Update berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran favoritmu akses berita Waspada.id WhatsApp Channel dan Google News Pastikan Kamu sudah install aplikasi WhatsApp dan Google News.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

*isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE