Scroll Untuk Membaca

Sumut

Alquran Pedoman Hidup Bagi Manusia 

Ustad Ibnu Hajar SPdi di sela-sela tausiyahnya pada Peringatan Nuzulul Quran di Masjid Ubudiyah P.Brandan, Rabu (27/3/24) malam. Waspada/Boy Aprizal
Ustad Ibnu Hajar SPdi di sela-sela tausiyahnya pada Peringatan Nuzulul Quran di Masjid Ubudiyah P.Brandan, Rabu (27/3/24) malam. Waspada/Boy Aprizal
Kecil Besar
14px

P.BRANDAN (Waspada): Alquran merupakan mukjizat yang diberikan Allah SWT kepada Nabi Muhammad SAW yang bermanfaat dan bisa berguna serta menjadi pedoman hidup  bagi manusia. 

Hal itu disebutkan ustad Ibnu Hajar SPdI di sela-sela tausiyahnya pada Peringatan Nuzulul Quran di Masjid Ubudiyah P.Brandan, Rabu (27/3/24) malam.

Scroll Untuk Lanjut Membaca

Alquran Pedoman Hidup Bagi Manusia 

IKLAN

Dia menyebutkan, kalau mau hidup bahagia dan selamat di dunia dan akhirat pedomanilah alquran dan hadiz.

Sebelumnya, acara diawali pembacaan ayat suci alquran oleh Erian Zelia Nawawi juara I MTQ Internasional Qatar cabang tilawah anak anak 2023 dan juara I MTQ Internasional Mazmur Daud Aljazair 2023. Sedangkan Saritilawah dikumandangkan Alyssa Anantahira Alhakim .

Kemudian dilanjutkan dengan pemberian santunan uang senilai Rp20 juta secara simbolis untuk 80 orang anak yatim dengan rincian per orang Rp250.000.

Ketua BKM Masjid Ubudiyah P.Brandan H Syahrum Hakim dalam kesempatan itu mengucapkan terimakasih atas kehadiran dan partisipasi jamaah dan ibu ibu pengajian Ubudiyah serta undangan yang hadir. 

Dia berharap kegiatan Nuzulul Quran ini mendapat ridho dari Allah SWT dan dapat bermanfaat serta dipersentase kan di kehidupan sehari -hari.

Camat Babalan Restra Yudha S.IP dalam kesempatan itu mengajak semua pihak dengan peringatan Nuzulul Quran ini untuk mendekatkan diri pada alquran. 

“Kami dari Pemerintahan Kecamatan Babalan mengucapkan terimakasih kepada Ketua BKM Ubudiyah beserta pengurus lainnya yang telah melaksanakan kegiatan Nuzulul Quran rutin setiap tahunnya,” ungkapnya. 

Turut menghadiri kegiatan Nuzulul Quran Danyonif Marinir-8 Tangkahan Lagan Letkol Mar  Suherman, Forkopimca Kecamatan Babalan, tokoh masyarakat, tokoh agama, OKP dan Ormas dan undangan lainnya. (cbap)

Update berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran favoritmu akses berita Waspada.id WhatsApp Channel dan Google News Pastikan Kamu sudah install aplikasi WhatsApp dan Google News.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

*isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE