PALAS (Waspada); Badan Amil Zakat Nasional (BAZNAS) kabupaten Padang Lawas (Palas) salurkan Zakat kepada 361 warga jompo di kecamatan Barumun Tengah (Barteng).
Pengurus BAZNAS Palas, Drs H. Abdul Haris didampingi H. Muslihuddin Hasibuan dan H. Pangihutan Hasibuan, Jum’at (11/2), dimana BAZNAS Palas untuk tahun 2022 melakukan penyaluran zakat kepada mustahik dimulai dari kecamatan Barumun Tengah.
Dan sebanyak 361 fakir miskin dan warga jompo yang tinggal di sejumlah pondok jompo di wilayah kecamatan Barumun Tengah menjadi sasaran penyaluran zakat.
Dikatakan untuk 361 Mustahik itu, BAZNAS Palas menyalurkan zakat sebesar Rp.126.350.000. Dengan harapan akan dapat membantu meringankan beban warga miskin dan jompo di tengah perekonomian yang semakin sulit.
Pengurus BAZNAS Palas berterima kasih kepada para muzakki yang telah.mempercayai penyaluran zakat dan infaqnya melalui BAZNAS Padang Lawas, mudah-mudahan Allah SWT memberikan Rizki dan umur yg berkah. (a30/B)
Keterangan foto: BAZNAS Palas salurkan Zakat kepada 361 fakir miskin dan warga jompo dari sejumlah pondok jompo di kecamatan Barumun Tengah. (Waspada/Idaham Butar Butar/B)