TANJUNGBALAI (Waspada) : BRI Branch Office Tanjungbalai menggelar Sosialisasi Community of Practice Internalisasi Bisnis Mitra UMi dengan peserta Agen Brilink Mitra UMi di Arteri Garden Swimming Pool Jln Arteri Kota Tanjungbalai, Rabu (13/9).
Branch Manager BRI Tanjungbalai, Heldin Suranta Tarigan didampingi Manager Bisnis Mikro, Jon Franky Seniwan Sitorus dan Affan Tian Adjuh menyatakan, kegiatan ini bertujuan memberdayakan pelaku usaha Mitra UMi produk Laku Pandai dari Holding Ultra Mikro (UMi) yang diinisiasi Kementerian BUMN. Holding dengan induk BRI yang di dalamnya juga terdapat Pegadaian dan PNM resmi berdiri pada September 2021.

Melalui Mitra UMi katanya, masyarakat dapat mengajukan fasilitas kredit untuk permodalan usaha berskala ultra mikro. UMi paparnya, mampu memberdayakan pelaku usaha ultra mikro untuk dapat meningkatkan kapasitas usahanya melalui akses pembiayaan secara formal.
Di sisi lain ungkapnya, Mitra UMi dapat menghindarkan masyarakat dari rentenir yang bunga pembiayaannya sangat besar dan pembayaran dengan metode harian.
Di akhir sambutan, Heldin berharap melalui agen UMi yang menyalurkan kredit Ultra mikro, BRI Tanjungbalai semakin bisa memberdayakan masyarakat kecil dan meningkatkan ekonomi pelaku usaha di Kota Tanjungbalai. (a21/a22)