Sumut

Bupati Deliserdang Panen Perdana Bawang Merah Dan Padi Di Kecamatan Beringin

Bupati Deliserdang Panen Perdana Bawang Merah Dan Padi Di Kecamatan Beringin
Bupati Deliserdang, Asri Ludin Tambunan, bersama Wabup Lom Lom Suwondo lakukan panen perdana bawang merah dan padi di Dusun Madiun, Desa Sidodadi Ramunia, Kecamatan Beringin, Selasa (6/1/26). Waspada.id/Syahril
Kecil Besar
14px

BERINGIN (Waspada.id): Bupati Deliserdang, dr. H. Asri Ludin Tambunan, bersama Wakil Bupati (Wabup) Lom Lom Suwondo, SS, lakukan panen perdana bawang merah dan padi di Dusun Madiun, Desa Sidodadi Ramunia, Kecamatan Beringin, Selasa (6/1/2026).

Kegiatan panen ini merupakan wujud nyata komitmen Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Deliserdang dalam mendukung sektor pertanian melalui kebijakan yang berpihak kepada petani, pendampingan berkelanjutan, serta penyediaan sarana dan prasarana pertanian.

Usai panen bawang merah, Bupati bersama Wabup dan rombongan melakukan panen padi di desa yang sama.

Pada kesempatan itu, Asri Ludin Tambunan menegaskan, pemerintah daerah hadir untuk memastikan para petani mampu berproduksi secara optimal, mengelola usaha tani secara efisien, dan memperoleh keuntungan yang layak, serta hidup sejahtera.

Bupati Deliserdang, Asri Ludin Tambunan melihat panen padi di Dusun Madiun, Desa Sidodadi Ramunia, Kecamatan Beringin, Selasa (6/1/26). Waspada.id/Syahril

“Tidak ada lagi yang tidak mungkin di Deliserdang ini. Pemerintah hadir untuk memastikan petani kita mampu berproduksi dengan baik, sejahtera,” tuturnya.

Ia menambahkan, pertanian jangan lagi dipandang sekadar pekerjaan, melainkan sebagai panggilan hidup yang harus dijalani secara profesional. Menurutnya, petani yang sukses adalah petani yang mampu meningkatkan produktivitas, sekaligus mendapatkan hasil ekonomi yang memadai.

Sekretaris Gapoktan Mandiri, Muliono, menjelaskan modal tanam padi berkisar Rp600 ribu hingga Rp800 ribu per rantai (400 meter) terhitung sejak pengolahan lahan hingga panen. Dari luasan 400 meter persegi, hasil panen pada musim saat ini mencapai 285 hingga 300 kilogram per rantai dengan harga Rp6.500 per kilogram.

“Dengan harga gabah Rp6.500 per kilogram, pendapatan kotor mencapai Rp1.852.500 per rantai. Setelah dikurangi biaya produksi sekitar Rp800 ribu, petani masih memperoleh hasil bersih sekitar Rp1.052.500,” papar Muliono.

Selain itu, tambahnya, penggunaan alat dan mesin pertanian (alsintan) terbukti mampu menekan biaya operasional. Jika sebelumnya pengolahan lahan dengan tenaga manual memerlukan biaya sekitar Rp150 ribu per rantai, kini dengan alsintan biaya dapat ditekan menjadi sekitar Rp100 ribu per rantai.Bahkan, hasil kerja jauh lebih cepat.

“Alhamdulillah, dengan adanya bantuan alsintan dari pemerintah, biaya operasional jadi lebih murah. Pekerjaan juga lebih cepat dan efisien,” papar Mulyono.

Wabup Deliserdang Lom Lom Suwondo melakukan panen padi di Dusun Madiun, Desa Sidodadi Ramunia, Kecamatan Beringin, Selasa (6/1/26). Waspada.id/Syahril

Sementara Ketua Kelompok Gelora Tani, Sudir dan Suryawan selaku petani bawang merah juga mengapresiasi Pemkab Deliserdang yang cukup peduli untuk meningkatkan hasil produksi bawang merah. Termasuk memberikan bantuan bibit dan alsintan.

Pada akhir 2024 lalu, kelompok tani di wilayah tersebut juga menerima bantuan alat mesin panen dan peralatan pendukung lainnya. Bantuan disalurkan kepada Gapoktan Mandiri serta Kelompok Gelora Tani.

Pemkab Deliserdang juga mengimbau para petani agar selalu berkoordinasi dengan kepala desa, penyuluh pertanian lapangan (PPL), serta dinas terkait jika menemukan kendala maupun praktik mencurigakan di lapangan. Langkah ini dinilai penting guna menjaga transparansi dan memastikan seluruh program bantuan tepat sasaran.

Kegiatan tersebut turut dihadiri anggota DPRD Deliserdang Dedy Syahputra, Kadis Pertanian Elinasari Nasution, Kadis Koperasi dan UMKM Hj. Miska Gewasari, Kadis Ketahanan Pangan Saleh Dongoran, Plt Kadis Perindustrian dan Perdagangan T.M. Yahya, Camat Beringin M. Dani Muliawan, serta sejumlah pejabat lainnya.(id.28/Syaril)

Update berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran favoritmu akses berita Waspada.id WhatsApp Channel dan Google News Pastikan Kamu sudah install aplikasi WhatsApp dan Google News.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

*isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE