DELISERDANG (Waspada): Bupati Deliserdang, dr. H. Asri Ludin Tambunan menutup Musabaqah Tilawatil Qur’an (MTQ) ke-58 tahun 2025 tingkat Kabupaten Deliserdang di Lapangan Galinda, Kecamatan Galang, Minggu (4/5/25) malam.
Berdasarkan hasil pengumuman yang dibacakan Ketua Dewan Hakim MTQ, Dr. H. Khairul Anwar, MSi melalui Sekretaris Panitia, Ricky Supriady SE, Juara Umum I diraih khafilah Kecamatan Tanjungmorawa, Juara Umum II Kecamatan Galang, Juara Umum III Percut Seituan, Juara Umum IV Bangun Purba, Juara Umum IV Beringin dan Juara Umum VI Kecamatan Sunggal.
Sedangkan juara stand pameran, juara I diraih Kecamatan Patumbak, juara II Namorambe dan juara III Kecamatan Percut Seituan, juara harapan I diperoleh Kecamatan Delitua, harapan II Lubukpakam dan harapan III Kecamatan Galang.
Untuk pawai ta’aruf, juara I diraih Kecamatan Galang, juara II Hamparan Perak, juara III Kecamatan Lubukpakam, harapan I Kecamatan Percut Seituan, harapan II Sunggal dan harapan III Kecamatan Bangun Purba.
Bupati Deliserdang, H. Asri Ludin Tambunan dalam sambutannya mengucapkan terima kasih kepada seluruh khafilah yang mengikuti MQT ke-58 Kabupaten Deliserdang.
“Saya juga ucapkan terima kasih kepada seluruh khafilah, panitia dan Kecamatan Galang sebagai tuan rumah. Sebab, persiapan ini hanya dua bulan setelah saya dan Pak Wakil Bupati dilantik. Meski demikian, MTQ ini saya nilai cukup sukses. Saya juga ucapkan terima kasih kepada seluruh warga Kecamatan Galang yang telah mendukung acara ini,” kata Asri Ludin Tambunan seraya berharap pada MTQ tahun 2026 bisa lebih meriah lagi.
Asri Ludin mengakui, acara penutupan MTQ tersebut luar biasa, semangatnya tetap terasa sejak awal pembukaan.
“Selamat untuk Kecamatan Tanjungmorawa sebagai juara umum, juga kepada para juara lainnya yang tampil membanggakan,” ujarnya.
Disebutkan bupati, MTQ bukan hanya ajang syiar agama, melainkan juga ruang kebersamaan dan penggerak ekonomi lokal, seperti UMKM.
Asri Ludin menambahkan bahwa ia sudah sepakat dengan Camat Galang untuk menghidupkan pasar malam bagi pelaku UMKM di Galang.
“UMKM ini harus terus kita dorong untuk lebih maju dan berkembang. Dan kepada seluruh juara I MTQ, kita dari Pemkab Deliserdang akan memberi hadiah tambahan masing-masing sebesar Rp1 juta,” ungkap Asri Ludin.
Sebelumnya, Ketua Panitia MTQ, Dr.H. Citra Efendy Capah melaporkan, pelalsanaan MTQ ke 58 mulai Rabu, 30 April sampai dengan 4 Mei 2025 berjalan dengan lancar.
“Hasil MTQ ini akan mewakili Deliserdang menuju MTQ tingkat Provinsi Sumatera Utara 2025,” tutur Capah.
Usai pengumuman, Bupati Asri Ludin Tambunan didampingi Wakil Bupati Lom Lom Suwondo, Wakil Ketua DPRD Hamdani Syahputra, Ketua TP PKK Ny. Hj.Jelita Asri Ludin Tambunan, Wakil Ketua Ny Asniar Lom Lom Suwondo,Sekda Deliserdang H. Timur Tumanggor, MAP, Ketua Dharmawanita Persatuan Ny. Boya Timur Tumanggor, menyerahkan tropi dan pengahargan kepeda juara.(rin)