Scroll Untuk Membaca

Sumut

Dilantik Ketua DPRD Deliserdang, Zakky Shahri: Mari Kita Bahu-membahu Serap Aspirasi Rakyat

Dilantik Ketua DPRD Deliserdang, Zakky Shahri: Mari Kita Bahu-membahu Serap Aspirasi Rakyat
Ketua PN Lubukpakam Thomas Tarigan, SH, mengambil sumpah/janji sekaligus melantik pimpinan DPRD Deliserdang masa jabatan 2024 - 2029 dalam Rapat Paripurna, Rabu (13/11). (Waspada/Khairul K Siregar)
Kecil Besar
14px

DELISERDANG (Waspada): Zakky Shahri SH, Ketua Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai Gerindra Deliserdang, kembali menjadi Ketua DPRD Deliserdang masa jabatan 2024 – 2029. Pengambilan Sumpah/janji sekaligus pelantikan pimpinan DPRD Deliserdang tersebut dilakukan Ketua Pengadilan Negeri (PN) Lubukpakam Thomas Tarigan, SH, dalam Rapat Paripurna DPRD Deliserdang, Rabu (13/11).

Selain Zakky Shahri, dalam rapat Paripurna penetapan pimpinan DPRD Deliserdang masa jabatan 2024 – 2029 juga dilantik masing-masing Wakil Ketua DPRD Deliserdang Agustiawan Saragih sebagai Wakil Ketua I (PDI-P), Kuzu Serasi Wilson Tarigan sebagai Wakil Ketua II (NasDem) dan Hamdani Syahputra sebagai Wakil Ketua III (Golkar).

Scroll Untuk Lanjut Membaca

Dilantik Ketua DPRD Deliserdang, Zakky Shahri: Mari Kita Bahu-membahu Serap Aspirasi Rakyat

IKLAN

Pelantikan dihadiri Pj. Bupati Deliserdang Wiriya Alrahman, mantan Ketua DPRD Deliserdang yang juga anggota DPRD Sumatera Utara H. Wagirin Arman, Rektor Universitas Muhammadiyah Sumatera Utara (UMSU) Prof Dr Agussani, M.AP, Forkopimda Deliserdang, Ketua KPU Deliserdang Relis Yanthy Panjaitan, anggota dan keluarga anggota DPRD Deliserdang.

Dalam sambutannya, Zakky Shahri mengatakan melalui mekanisme Rapat Paripurna ini ia telah diberi amanah untuk menjadi Pimpinan DPRD Deliserdang masa jabatan 2024 – 2029.

Menurutnya, amanat dan kepercayaan ini merupakan kehormatan baginya bersama pimpinan DPRD lainnya sekaligus mengandung tanggungjawabnya sebagai pimpinan yang berkomitmen untuk menyerap aspirasi masyarakat dan senantiasa membuka diri untuk menerima masukan dan aspirasi dari seluruh masyarakat Kabupaten Deliserdang.

Zakky Shahri juga berjanji meningkatkan kualitas legislasi dengan berupaya menghasilkan produk-produk hukum yang berkualitas, relevan dan bermanfaat bagi masyarakat serta menjadi wakil rakyat yang amanah serta selalu menjunjung tinggi nilai kejujuran, keadilan dalam setiap pengambilan keputusan, memperkuat sinergitas dengan pemerintah dengan membangun kerjasama yang baik dengan Pemkab Deliserdang dalam rangka mewujudkan kesejahteraan masyarakat

“Marilah kita bersama-sama bahu membahu mengemban tugas dewan ini sebaik-baiknya untuk menyerap dan menyahuti aspirasi masyarakat dalam rangka menunjang program pembangunan yang pada dasarnya ditujukan bagi peningkatan kesejahteraan masyarakat Deliserdang,” kata Zakky.

Dia juga menyampaikan terimakasih kepada pimpinan Partai Gerindra, PDI-P, partai NasDem dan partai Golkar yang telah memberi kepercayaan kepada dirinya sebagai pimpinan DPRD Deliserdang. Sebagai pimpinan DPRD, Zakky mengharapkan dukungan dari seluruh anggota DPRD, Pemkab Deliserdang serta seluruh lapisan masyarakat sehingga pimpinan DPRD dapat melaksanakan tugas yang diemban sesuai dengan ketentuan dan harapan.

“Perkenankan kami sebagai pimpinan dewan yang baru diresmikan menyampaikan ucapan terimakasih kepada seluruh anggota dewan dan masyarakat Deliserdang yang telah memberi kepercayaan kepada kami untuk duduk sebagai pimpinan dewan masa jabatan 2024 – 2029,” ungkap Zakky.

Sedangkan Pj.Bupati Deliserdang Wiriya Alrahman dalam sambutannya mengatakan sebagai representasi masyarakat dan unsur penyelenggara pemerintah daerah sebagaimana yang diamanatkan UU Nomor 23 Tahun 2014 tentang Pemerintah Daerah, peran dan DPRD memiliki peran sangat strategis dalam menjawab fungsi pengabdian yang tepat, responsif dan akuntabel dalam memperjuangkan pemenuhan kebutuhan yang harus senantiasa menjadi landasan utama dalam setiap kebijakan yang diambil oleh lembaga terhormat ini.

Dalam hal ini, kata Wiriya perhatian unsur pimpinan DPRD menjadi penting dan strategis sebab dalam konteks penyelenggaraan pemerintahan dan pembangunan unsur pimpinan DPRD merupakan jembatan penghubung antara pemerintah dan DPRD. Sesungguhnya antara pemerintah dan DPRD memiliki visi yang sama dalam menjalankan roda pemerintahan dan pembangunan. Visi ini terangkum dalam Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPJMD) sebagai pedoman untuk mencapai kesejahteraan bersama dan kemajuan daerah.

“Dengan pengucapan sumpah/janji dan pelantikan pimpinan DPRD Deliserdang masa jabatan 2024 – 2029, maka lengkap sudah unsur penyelenggara pemerintah daerah kita sesuai dengan amanat UU Nomor 23 Tahun 2014 tentang Pemerintah Daerah. Hal ini menandakan bahwa Pemerintah Daerah dan DPRD adalah satu kesatuan yang utuh yang bersinergi untuk merealisasikan harapan dan aspirasi masyarakat sebagai pemegang kedaulatan,” katanya.

Sedangkan saat pelantikan tersebut Zakky didampingi istri Indah Yana SH, ayah M Syarifuddin, ibu Jasmine, ketiga anaknya Muhammad Ashaka Uwais, Muhammad Atallah Uzair, Mazaya Adhwa Ulayya dan beserta keluarga besarnya.

Saat diwawancarai ayah Zakky, M Sarifuddin menyampaikan pesan agar anaknya itu kedepan bisa lebih baik lagi bekerja. “Dia anak kedua dari tiga bersaudara. Harapan saya ya bekerjalah dengan baik dia. Dia kan dipilih oleh rakyat ya rakyat juga harus diperjuangkan lah,” katanya. (a16/a01).

Update berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran favoritmu akses berita Waspada.id WhatsApp Channel dan Google News Pastikan Kamu sudah install aplikasi WhatsApp dan Google News.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

*isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE