Scroll Untuk Membaca

Sumut

FKUB Tapteng Laksanakan Pembinaan Kerukunan Umat Beragama

FKUB Tapteng Laksanakan Pembinaan Kerukunan Umat Beragama
Forum Komunikasi Umat Beragama (FKUB) Kabupaten Tapanuli Tengah melaksanakan Pembinaan Kerukunan Umat Beragama di aula Kantor Urusan Agama (KUA) Kecamatan Badiri Kabupaten Tapanuli Tengah, Kamis (9/10). Waspada.id/ist
Kecil Besar
14px

SIBOLGA (Waspada.id): Forum Komunikasi Umat Beragama (FKUB) Kabupaten Tapanuli Tengah melaksanakan Pembinaan Kerukunan Umat Beragama di aula Kantor Urusan Agama (KUA) Kecamatan Badiri Kabupaten Tapanuli Tengah, Kamis (9/10).

Kegiatan tersebut dihadiri Ketua FKUB Tapteng Dr. H. Ismail, M.M.Pd, Plh Sekda Kab. Tapteng Dra. Hj. Nurjalilah, Ka KUA Kec Badiri Drs Amrun Siregar, tokoh lintas Agama Islam, Kristen dan Katolik, pimpinan Ormas Islam Muhammadiyah, NU, Jamiyatul Washliyah beserta muslimat NU, Alwashliyah dan Aisiyah serta diikuti 50 orang peserta.

Bertindak sebagai nara sumber, Kemenag Tapteng, Kakankemenag Tapteng H. Julsukri M. Limbong, S.Ag.MM. dan Pastor Agustinus Hutabarat, Pr dengan moderator H. Bincar Siregar, MH, Drs. Sudirman dan MD Sembiring, SE.

Ketua FKUB Tapteng Dr Ismail M MPd saat membuka kegiatan tersebut menyebutkan bahwa Kabupaten Tapanuli Tengah memiliki 20 kecamatan yang dihuni oleh masyarakat yang heterogen, yang berbeda suku, agama, ras budaya, dan adat.

“Ini semua merupakan suatu anugerah yang indah dari Tuhan Yang Maha Kuasa sekaligus sebagai kekuatan dan aset bagi masyarakat Tapteng sepanjang kerukunan antar dan intra umat beragama dapat terjalin dengan baik,” ujar Ismail.

Dijelaskan Ismail, kegiatan Pembinaan Kerukunan Umat Beragama berdasarkan Surat Keputusan Ketua FKUB Kab. Tap. Tengah Nomor : 37/FKUB/TT/9/2025 tentang Panitia, Narasumber dan Moderator Pembinaan Kerukunan Umat Beragama Kabupaten Tapanuli Tengah Angkatan 1 Tahun 2025.

Kegiatan tersebut, tambah Ismail, bertujuan untuk menciptakan harmoni dan menjaga persatuan di tengah Keberagaman Agama masyarakat Tapanuli Tengah.

“Selain itu, melalui kegiatan ini diharapkan para peserta dapat meningkatkan kewaspadaan dalam upaya melakukan Early Warning (Deteksi Dini) terhadap potensi konflik antar umat beragama di tengah masyarakat.(id15)

Update berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran favoritmu akses berita Waspada.id WhatsApp Channel dan Google News Pastikan Kamu sudah install aplikasi WhatsApp dan Google News.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

*isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE