PADANGLAWAS (Waspada): Dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) Polisi wanita (Polwan), Polwan bersama Bhayangkari Polres Padanglawas (Palas) menggelar bakti sosial (Baksos), sekaligus memberikan bantuan sosial (Bansos).
Demikian pantauan waspada, Selasa (22/8), Polwan bersama Bhayangkari Cabang Polres Padanglawas melaksanakan bakti sosial (baksos), bantuan kesehatan juga bantuan sosial.berupa pemberian paket sembako.
Ketua Bhayangkari Cabang Padanglawas, Ny. Tenry Diari Astetika berharap kegiatan yang dilakukan benar-benar bermanfaat bagi masyarakat, sebagai bentuk kepedulian. Selain memberi penilaian positif terhadap kehadiran polwan di tengah masyarakat.
Di samping dapat menjalin sinergitas dan silaturahmi antara Polwan, Polri dan masyarakat. Sehingga bisa membawa kebaikan dan dampak positif bagi warga.
Apalagi dalam memperingati hari Polwan ke 75 tahun 2023 ini, Polwan Polres Palas beserta Bhayangkari melaksanakan kegiatan Bakti Sosial, pengobatan gratis sekaligus memberikan bantuan paket sembako kepada warga lanjut usia (Lansia) di desa Tanjung Botung, kecamatan Barumun.
Turut di acara itu, Ketua Bhayangkari Cabang Padanglawas, Ny. Tenry Diari, Wakil Ketua, Ny. Betty Sugianto beserta Pengurus Bhayangkari Cabang Padanglawas. (a30)