Scroll Untuk Membaca

HeadlinesSumut

Ikan Tapah Raksasa Berhasil Dipancing Di Sungai Padang Tebingtinggi

Kecil Besar
14px

TEBINGTINGGI (Waspada): Warga Tebingtinggi dibikin heboh dengan ikan tapah raksasa yang berhasil dipancing warga di Sungai Padang dan menjadi buah bibir warga dan viral di media sosial.

Detik-detik saat sejumlah warga mengangkat ikan langka berukuran raksasa terekam kamera warga dari Sungai Padang usai berhasil dipancing.

Scroll Untuk Lanjut Membaca

Ikan Tapah Raksasa Berhasil Dipancing Di Sungai Padang Tebingtinggi

IKLAN

Tak heran ikan tapah yang beratnya diperkirakan lebih dari 65 kg, bahkan butuh 5 orang untuk mengangkatnya ke daratan.

Ikan langka yang hampir musnah ini berhasil dipancing warga pada Minggu (27/3) sore, di Sungai Padang atau tepatnya Kelurahan Brohol, Kecamatan Rambutan.

“Di lokasi ini sudah sering dijadikan warga tempat untuk memancing selain untuk hiburan juga karena di lokasi ini warga sering mendapatkan ikan,” kata salah seorang pemancing, Mas Raden.

Ikan tapah raksasa ini akhirnya dijual senilai Rp700 ribu walau sudah sering mendapatkan ikan di Sungai Padang, namun untuk memancing hampir dapat dipastikan ikan ini merupakan yang terbesar. (a37)

Update berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran favoritmu akses berita Waspada.id WhatsApp Channel dan Google News Pastikan Kamu sudah install aplikasi WhatsApp dan Google News.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

*isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE