PEMATANGSIANTAR (Waspada): Guna mengetahui kondisi kenderaan bermotor dan alat keselamatan khusus (Almatsus), Kapolres melakukan pengecekan sarana dan prasarana menginventaris dinas yang digunakan personel Sat Samapta Polres Kota Pematangsiantar.
Kapolres AKBP Yogen Heroes Baruno melaksanakan pengecekan kenderaan dinas (Randis) roda dua dan roda empat (R2 dan R4) serta perlengkapan senjata api (Senpi) dan alat utama sistim senjata (Alutsista) serta perlengkapan pengendalian massa (Dalmas), di lapangan apel Mapolres, Jl. Jend. Sudirman, Jumat (18/8).
Pemeriksaan Kapolres meliputi pengecekan Randis R2 dan R4 serta perlengkapan senjata api (Senpi) dan alat utama sistim senjata (Alutsista), perlengkapan pengendalian massa (Dalmas), bertujuan untuk memastikan peralatan Sat Samapta dapat berfungsi dengan baik.
Selain itu, untuk mengantisipasi agar tidak ada kenderaan dinas yang mengalami kerusakan atau kendala saat melaksanakan patroli rutin, mendatangi tempat kejadian perkara (TKP) atau kegiatan kepolisian lainnya, terutama saat situasi Pemilihan Umum (Pemilu) nanti.
Kapolres berpesan agar perawatan peralatan pelaksanaannya secara rutin, hingga dapat memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat dan mengharapkan personel lebih terampil menggunakan saat melaksanakan tugas.
Dari hasil pengecekan Randis meliputi mesin, bodi dan kelengkapan lainnya seperti rotator, sirine, hingga kebersihan kenderaan dengan membersihkan dan memperbaiki, agar untuk pelaksanaan tugas kepolisian ke depan, terutama menjelang Pemilu nanti, kenderaan siap pengunaannya.
Tampak hadir Wakapolres Kompol Pardamean Hutahaean, Kasiwas AKP Pandapotan Butarbutar, Kasat Samapta AKP August B Manihuruk, Kanit Provost Ipda Saji, personel Sat Samapta dan lainnya.(a28)