Kapolres Pantau Arus Lalu Lintas Di Tol Tebingtinggi-Indrapura

  • Bagikan

TEBINGTINGGI (Waspada): Kapolres Tebingtinggi AKBP Andreas Luhut Jaya Tampubolon memantau arus lalu lintas di ruas Tol Tebingtinggi- Indrapura dan pintu Tol Tebingtinggi, Senin (24/4).

Kasi Humas Polres Tebingtinggi AKP Agus Irianto mengatakan, dalam pemantauan itu, Kapolres membantu pengendara yang mobilnya mogok.

“Kondisi arus lalu lintas padat tapi berjalan lancar,” kata Agus.

Dalam pantauan lalu lintas tersebut, Kapolres juga memberikan imbauan kepada pengendara agar berhati-hati dan memeriksa kondisi kendaraan.(a37)

  • Bagikan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *