Scroll Untuk Membaca

Sumut

Kapolres Simalungun Ucapkan Terima Kasih, Ops Lilin Toba 2022 Nataru Lancar

Kapolres Simalungun Ucapkan Terima Kasih, Ops Lilin Toba 2022 Nataru Lancar
Kecil Besar
14px

SIMALUNGUN (Waspada): Kapolres Simalungun sampaikan ucapan terima kasih kepada stakeholder dan seluruh lapisan masyarakat Kab. Simalungun karena telah mendukung terlaksananya Ops Lilin Toba 2022 dan perayaan Nataru (Natal dan Tahun Baru) sehingga berjalan lancar, aman dan terkendali.

Kapolres Simalungun Ucapkan Terima Kasih, Ops Lilin Toba 2022 Nataru Lancar

Ungkapan terima kasih tersebut disampaikan orang nomor satu di jajaran Polres Simalungun itu saat menghadiri kegiatan open house/syukuran Tahun Baru 2023 Pemkab Simalungun yang digelar di pendopo rumah dinas Bupati Simalungun di Pamatangraya, Kamis (05/01/2023).

Scroll Untuk Lanjut Membaca

Kapolres Simalungun Ucapkan Terima Kasih, Ops Lilin Toba 2022 Nataru Lancar

IKLAN

” Terimakasih saya ucapkan kepada seluruh lapisan elemen masyarakat serta stakeholder yang terkait dalam pelaksanaan Operasi Lilin Toba 2022 di Wilayah Kabupaten Simalungun sehingga dapat berjalan lancar aman dan terkendali,” kata AKBP Ronald FC Sipayung, mengawali sambutannya.

Dikatakan, capaian keberhasilan tersebut tentu karena adanya kerjasama yang baik dan terintegritas dengan tetap berkomunikasi, berkolaborasi serta berkordinasi antara unsur TNI-Polri, Pemkab dan tidak luput peran serta seluruh lapisan masyarakat dalam menjaga keamanan serta ketertiban masyarakat.

” Selamat Tahun Baru 2023 untuk kita semua, semoga hal-hal yang buruk di tahun 2022 dapat kita tinggalkan dan menjadi pelajaran serta hal-hal yang baik kita bawa dalam menjalani kehidupan ditahun baru ini,” ucapnya.

Lebih lanjut mantan Kapolres Taput itu mengingatkan bahwa kegiatan atau proses pesta demokrasi Pilpanag (Pemilihan Pangulu/Kepala Desa) sudah di depan mata. Untuk itu Kapolres menghimbau masyarakat agar tetap menjaga keamanan serta ketertiban masyarakat.

” Kedepan kita akan dihadapkan dengan pesta demokrasi Pilpanag. Dari jajaran Kepolisian kami menghimbau kepada kita semua, untuk tetap menjaga keamanan serta ketertiban masyarakat sehingga dalam pelaksanaan pesta demokrasi serta tahapan-tahapannya dapat berjalan aman, lancar dengan iklim yang sejuk sampai dengan akhir,” tandas AKBP Ronald.

Kapolres Simalungun Ucapkan Terima Kasih, Ops Lilin Toba 2022 Nataru Lancar

Selain dihadiri masyarakat, terlihat hadir dalam kegiatan open house tersebut Danrem 022 Pantai Timur Kolonel Inf Luqman Arief, Bupati Simalungun Radiapoh Hasiholan Sinaga, Dandim 0207/ Letkol. Inf. Hadrianus Yossy Suherman Buanan, Komandan Batalyon (Dan Yon) 122/TS (Tombak Sakti), Letkol Inf. Antony Triwibowo, Ketua DPRD Simalungun Timbul J.Sibarani, Ketua Pengadilan Negeri Dr. Nurnaningsih Amriani, Kepala Kejaksaan, Bobby Sandri Sekda Pemkab Simalungun Drs. Esron Sinaga, Wadan Denpom I/1 Pematangsiantar, Walikota Pematangsiantar dr. Susanti Dewayani dan lainnya.(a27).

Ket.gbr: Kapolres Simalungun AKBP Ronald FC Sipayung menyampaikan sambutan saat menghadiri kegiatan open house di pendopo rumah dinas Bupati Simalungun di Pamatangraya, Kamis (5/1). Waspada/Ist

Update berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran favoritmu akses berita Waspada.id WhatsApp Channel dan Google News Pastikan Kamu sudah install aplikasi WhatsApp dan Google News.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

*isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE