Scroll Untuk Membaca

Sumut

Ketua TP. PKK Humbahas Dorong PHBS

Ketua TP. PKK Humbahas Dorong PHBS
KETUA TP. PKK Humbahas, Ny. Erma Oloan Paniaran Nababan mendorong masyarakat dalam pelaksanaan PHBS. Waspada/Ist
Kecil Besar
14px

DOLOKSANGGUL (Waspada): Ketua Tim Penggerak Pemberdayaan Kesejahteraan Keluarga (TP. PKK) Humbang Hasundutan (Humbahas), Erma Oloan Paniaran Nababan dorong masyarakat melaksanakan Perilaku Hidup Bersih dan Sehat (PHBS) yang dimulai dari diri sendiri dan lingkungan.

“PHBS jadikanlah kebiasaan hidup, bukan karena pertandingannya dan mulailah dari diri sendiri dan lingkungan,” pinta Erma Oloan Paniaran Nababan dalam Supervisi Desa Percontohan kategori PHBS di Desa Hauagong, Kecamatan Pakkat, Kamis (27/3/2025).

Scroll Untuk Lanjut Membaca

Ketua TP. PKK Humbahas Dorong PHBS

IKLAN

Dia menegaskan, bahwa PHBS bisa terlaksana dan menjadi pola hidup dengan kerjasama semua pihak. Oleh karena itu semua masyarakat, perangkat desa dan kecamatan untuk memberikan perhatiannya pada kebersihan. “Desa Hauagong dipilih menjadi desa percontohan untuk PHBS tingkat provinsi. Karena itu, kalau sudah dikatakan PHBS, berarti bersih dan sehat,” ujarnya.

Ditambahkan, PHBS tidak melulu menjadi ajang perlombaan yang memperebutkan juara saja, tetapi hendaknya menjadi pola hidup bersih. Jadikan PHBS menjadi kebiasaan hidup, bukan karena pertandingannya dan mulailah dari diri sendiri dan lingkungan, tandasnya. (cas/a08)

Update berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran favoritmu akses berita Waspada.id WhatsApp Channel dan Google News Pastikan Kamu sudah install aplikasi WhatsApp dan Google News.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

*isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE