KOTAPINANG (Waspada): Warga yang bermukim di Jalan Kampung Banjar II, Kel. Kotapinang, Kec. Kotapinang, Kab. Labusel, Senin (16/9) pagi, dibuat heboh.
Pasalnya, satu rumah milik H. Marwan Harahap di pemukiman itu terbakar. Rumah tersebut berada di pemukiman yang cukup padat penduduk.
Tidak hanya berusaha menolong memadamkan api dengan peralatan seadanya, para tetangga juga sibuk mengemas barang-barang, khawatir api merembet ke rumah mereka. Beruntung, empat unit kendaraan pemadam kebakaran milik Pemkab Labusel cepat terjun ke lokasi, sehingga api dapat segera dijinakkan.
Kebakaran dapat benar-benar dipadamkan 30 menit kemudian. Tidak ada korban jiwa dalam peristiwa itu, namun seluruh harta benda yang ada di dalam rumah tersebut hangus dilahap si jago merah.

Informasi yang dihimpun wartawan di lokasi menyebutkan, kebakaran terjadi sekira pukul 05.45 WIB. Api pertama kali terlihat dari bagian depan rumah, yang diduga disebabkan korsleting listrik.
Kondisi bangunan yang sebagian besar berbahan papan membuat api cepat membesar. Tidak sampai satu jam, seluruh bangunan pun sudah terbakar.
“Nggak tahu juga apa penyebabnya. Tiba-tiba saja api sudah membesar,” kata Nur Habibah Batubara, tetangga korban.
Disebutkan, saat kejadian, di dalam rumah hanya ada Hj. Hartati, sedangkan suaminya, H. Marwan sudah pergi ke ladang.
Melihat api membesar di dalam rumah kata dia, Hj. Hartati langsung berteriak meminta pertolongan, sehingga warga pun berdatangan.
“Hanya dua unit sepeda motor yang dapat diselamatkan dan lima mushab Alquran tidak terbakar. Satu unit motor Kawasaki KLX dan seluruh perabot rumah hangus terbakar,” katanya.
Kepala Bidang Pemadam Kebakaran Dinas Satpol PP Pemkab Labusel, Ismail Harahap yang dikonfirmasi wartawan mengatakan, kebakaran sudah berhasil didapamkan. Menurutnya, api hanya menghanguskan seuruh bagian depan rumah.
“Tidak ada korban jiwa. Dugaan sementara kebakaran disebabkan korsleting listrik. Saat ini petugas masih melakukan pendinginan di lokasi,” katanya. (a23/B)