DELISERDANG (Waspada): Stand pengurusan Administrasi Kependudukan (Adminduk) Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Disdukcapil) Deliserdang, diserbu saat peringatan Hari Buruh Internasional atau May Day tingkat Provinsi di Gedung Serbaguna, Desa Medan Estate, Kabupaten Deliserdang, Kamis (1/4).
Peringatan yang langsung dihadiri Gubernur Sumatera Utara (Sumut) Bobby Nasution, Bupati Deliserdang Bupati dr H Asri Ludin Tambunan dan sejumlah kepala daerah lainnya. Para buruh mengakui pelayanan Disdukcapil Deliserdang sangat memuaskan.
Salah satu buruh dari Serikat Buruh Medan Independen (SBMI) Ikhsan, warga Desa Tanjung Mulia, Kecamatan Pagar Merbau mengatakan, momentum May Day adanya pelayanan administrasi kependudukan dari Disdukcapil Deliserdang sangat membantu para buruh.
“Pelayanannya sangat memuaskan dan ini membantu kami para buruh karena waktu kami kan terbatas untuk mengurus administrasi kependudukan. Kenapa?, karena biasanya libur kerja kami yaitu hari Minggu sementara kantor pemerintahan tutup di hari itu,” ungkapnya.
Ikhsan pun mengharapkan, adanya kegiatan pelayanan administrasi kependudukan langsung ke masyarakat juga dapat dilakukan dengan mendatangi kantor-kantor daerah industri supaya para buruh lainnya juga dapat mengurus tanpa datang ke kantor Kecamatan atau kantor Disdukcapil Deliserdang. “Kami berharap pelayanan seperti ini bisa hadir di tempat-tempat bekerja,” katanya.

Sementara itu Kepala Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil (Disdukcapil) Deliserdang H Misran Sihaloho didampingi Kabid Pemanfaatan Data dan Inovasi Pelayanan Disdukcapil Deliserdang Fitra Umar Harahap menjelaskan, stand pengurusan Adminduk merupakan kerja sama Pemerintah Provinsi Sumatera Utara (Pemprovsu) dan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Deliserdang dalam mendukung peringatan May Day tingkat Provinsi.
Misran menyebut, pengurusan Adminduk melayani pencetakan Kartu Tanda Penduduk (KTP) rusak dan perubahan data. “Selanjutnya pencetakan Kartu Keluarga (KK), Kartu Indentitas Anak (KIA), akta kelahiran serta Indentitas Kependudukan Digital (IKD),” sebutnya.
Untuk diketahui bahwa Disdukcapil Deliserdang sebelumnya telah memiliki berbagai program diantaranya Siap Antar Dokumen Kependudukan (SADOKU).
SADOKU ini, katanya program diperuntukkan bagi warga yang tidak mampu lagi datang ke Kantor Disdukcapil dan Kantor Camat atau sudah dalam penanganan kesehatan di Rumah Sakit, maka pihaknya menjemput bola untuk melakukan perekaman. Selain kepada orang sakit SADOKU juga diperuntukkan bagi disabilitas, Anak Berkebutuhan Khusus (ABK) dan orang tua jompo.
Terbaru progam Bupati dan Wakil Bupati Deliserdang dr. H. Asri Ludin Tambunan, M.Ked (PD)., Sp.PD (dr Aci) dan Lom Lom Suwondo, SS yakni pelayanan administrasi terpadu kecamatan lengkap dan elektronik (Paten Kali).
Program ini menjadi langkah nyata Pemerintah Kabupaten Deliserdang untuk memberikan pelayanan publik yang lebih cepat, mudah, dan nyaman bagi masyarakat.
Program Paten Kali merupakan implementasi visi Sehat Pelayanan Publiknya dan menjadi salah satu program prioritas Bupati dan Wakil Bupati Deliserdang dr. H. Asri Ludin Tambunan dan Lom Lom Suwondo dalam mewujudkan Deliserdang yang sehat, cerdas, sejahtera, religius, dan berkelanjutan. Ada tiga instansi yang melekat pada program Paten Kali yakni Disdukcapil, BAPENDA, dan Dinas Penanaman Modal dan Perizinan Satu Pintu (PMPTSP). (a16).