LUBUKPAKAM (Waspada) Sebagai bentuk kepedulian kepada warga, Ketua DPD Partai NasDem Deliserdang menyerahkan bantuan beras 500 Kg kepada warga yang rumahnya kebanjiran di Kecamatan Lubukpakam, Sabtu (10/12).
Bantuan tersebut diserahkan secara simbolis oleh Wakil Ketua DPD partai NasDem Deliserdang bidang Pemilih Pemula dan Millenial M.Surya Bintara bersama Ketua DPC Partai NasDem Lubukpakam M.Faisal Dalimunthe melalui Kepala Desa/Lurah.
Ketua DPD Partai NasDem Deliserdang HMA Yusuf Siregar melalui Wakil Ketua bidang Pemilih Pemula dan Millenial M.Surya Bintara didampingi Ketua DPC Partai NasDem Lubukpakam M.Faisal Dalimunthe menjelaskan penyerahan bantuan ini sebagai bentuk empati dan kepedulian partai NasDem kepada masyarakat yang rumahnya kebanjiran.
“Semoga bantuan ini dapat bermanfaat dan meringankan beban para Saudara yang rumahnya kebanjiran. Jangan dilihat dari bentuk dan jumlahnya, tetapi ini sebagai bentuk kepedulian partai”kata Surya Bintara.
Menurutnya, NasDem Peduli adalah panggilan jiwa dari Pengurus dan seluruh kader Partai Nasdem kepada warga yang rumahnya banjir di Kecamatan Lubukpakam akibat hujan deras yang terjadi pada Kamis (8/12) malam hingga Jum’at (9/12).
Terkait banjir yang menimpa beberapa Desa/Kelurahan di Kecamatan Lubukpakam antara lain Desa Sekip, Pagar Merbau III, Kelurahan Syahmad, Kelurahan Paluh Kemiri, Kelurahan Petapahan, ia menyampaikan prihatin.
Ia mengajak Pengurus, kader, serta anggota NasDem se Kabupaten Deliserdang turut mendo’akan bersama agar masyarakat yang terdampak banjir di Kecamatan Lubukpakam itu diberi ketabahan.
Ketua DPC Partai NasDem Lubukpakam M.Faisal Dalimunthe mengatakan pada Jum’at (9/12) malam dirinya mendapatkan perintah dari Ketua DPD Partai NasDem Deliserdang HMA Yusuf Siregar untuk menyalurkan bantuan beras kepada warga yang rumahnya kebanjiran di Kecamatan Lubukpakam.
“Berhubung Ketua DPD Partai NasDem Deliserdang ada tugas di luar Kota, tadi malam saya langsung di teleponnya. Intinya beliau memerintahkan untuk menyalurkan bantuan beras dari DPD Partai NasDem Deliserdang kepada korban banjir di Kecamatan Lubukpakam” jelas M. Faisal Dalimunthe
Lurah Syahmad Kecamatan Lubukpakam Ari Naldi Harahap dalam kesempatan itu mengucapkan terimakasih kepada DPD Partai Nasdem Deliserdang yang telah menitipkan amanah bantuan kepada pihaknya untuk
selanjutnya akan diserahkan kepada warga yang rumahnya kebanjiran di Kecamatan Lubukpakam khususnya Kelurahan Syahmad.
“Sekali lagi terimakasih atas atensinya kepada Saudara-Saudari kita yang rumahnya kebanjiran. Kiranya bantuan ini menjadi catatan amal baik dan membawa kesuksesan bagi partai NasDem Deliserdang khususnya Ketua DPD Partai NasDem HMA Yusuf Siregar beserta seluruh pengurus dan kader Partai NasDem se Kabupaten Deliserdang ke depan”tutupnya.- (a14/a01/B)
FOTO ; WAKIL Ketua DPD Partai NasDem Deliserdang bidang Pemilih Pemula dan Millenial M.Surya Bintara bersama Ketua DPC Partai NasDem Lubukpakam M.Faisal Dalimunthe menyerahkan bantuan dari Ketua DPD Partai NasDem Deliserdang HMA Yusuf Siregar kepada Lurah Syahmad Kecamatan Lubukpakam Ari Naldi Harahap di Kantor Lurah tersebut, Sabtu (10/12).- (Waspada/Khairul K Siregar/B)