BINJAI (Waspada): Hingga penghujung Ramadan 1444 Hijriah, tepatnya 24 Ramadan, Pimpinan Anak Cabang Pemuda Pancasila (PAC PP) Binjai Kota dan Pemuda Panca Marga (PPM) Sumut, masih menyalurkan bantuan sembako kepada masyarakat.
Sabtu (15/4), sekitar pukul 14:15, PAC PP Binjai Kota dan PPM Sumut, menyisir warga kurang mampu di Kampung Binjai, Kecamatan Binjai Kota. Meski sinar mentari cukup panas, tetapi kader PP dan PPM ini terus mengitari pemukiman dari pintu ke pintu.
Seperti biasanya, kedatangan kader PP dan PPM Sumut disambut hangat warga, terlebih masyarakat yang mendapatkan bantuan. Mereka mendoakan, kedepannya organisasi PP dan PPM Sumut semakin jaya serta orang-orang yang tergabung di dalamnya diberikan kesehatan dan kesuksesan.
Dalam penyerahan sembako itu, PPM Sumut diwakili salah satu anggotanya, yakni Candra Silalahi. Sementara PAC PP Binjai Kota, dihadiri Sekretaris dan puluhan kader PP lainnya.
Ketua PAC PP Binjai Kota Beri S Milala, melalui Sekretarisnya, F Ginting, mengatakan, pembagian sembako merupakan agenda rutin setiap satu minggu sekali yang dilaksanakan selama bulan suci Ramadan.
“Kami fokus kepada warga kurang mampu yang tersebar di kelurahan Kecamatan Binjai Kota, ini sesuai dengan wilayah kami PAC Binjai Kota. Kegiatan ini bentuk kebersamaan PP dan PPM kepada warga, dengan tujuan dapat mengurangi beban dalam melaksanakan ibadah puasa,” ujar F Ginting.
F Ginting berharap, sembako yang diberikan dapat bermanfaat bagi warga dan ke depan dapat ditingkatkan. “Hari ini bantuan itu yang bisa kami salurkan. Kita berharap, bantuan ini dapat dilanjutkan dan ditingkatkan di tahun-tahun berikutnya,” harap F Ginting. (a34)