Scroll Untuk Membaca

Sumut

Peringatan Hari Pahlawan, Pemkab Toba Gelar Upacara Ziarah Dan Upacara Bendera

Kolase upacara peringatan Hari Pahlawan tahun 2024 di Kabupaten Toba di gelar di Makam Pahlawan Sisingamangaraja ke XII dan di Lapangan Kantor Bupati Toba, Minggu (10/11). Waspada/Ist
Kolase upacara peringatan Hari Pahlawan tahun 2024 di Kabupaten Toba di gelar di Makam Pahlawan Sisingamangaraja ke XII dan di Lapangan Kantor Bupati Toba, Minggu (10/11). Waspada/Ist
Kecil Besar
14px

TOBA (Waspada) : Pemerintah Kabupaten Toba menggelar upacara Peringatan Hari Pahlawan Tahun 2024 dengan melakukan upacara ziarah ke Makam Pahlawan Nasional Raja Sisingamangaraja XII di Soposurung, Balige dan dilanjutkan upacara bendera yang dilaksanakan di Halaman Kantor Bupati Toba,Balige, Minggu (10/11).

Pada upacara ziarah, bertindak sebagai Inspektur Upacara yaitu Kapolres Toba, AKBP Wahyu Indrajaya dan komandan upacara, Ipda Jefriadi Silaban.

Scroll Untuk Lanjut Membaca

Peringatan Hari Pahlawan, Pemkab Toba Gelar Upacara Ziarah Dan Upacara Bendera

IKLAN

Sebagai tanda penghormatan kepada pahlawan, Kapolres Toba bersama Pjs Bupati Toba Agustinus Panjaitan dan Ny Herty Agustinus Panjaitan, Wakil Ketua DPRD Toba Mangatas Silaen, Perwira Penghubung Kodim 0210/TU Mayor Arh. AS. Butarbutar dan unsur Forkopimda lainnya serta Sekdakab Toba Augus Sitorus dan Ny Irma Augus Sitorus, dan rombongan menabur bunga di area makam Pahlawan Nasional Raja Sisingamangaraja XII.

Pada upacara bendera Hari Pahlawan 2024 yang bertema Teladani Pahlawanmu Cintai Negerimu, Pjs Bupati Toba, Agustinus Panjaitan membacakan amanat Menteri Sosial RI.

Salah satu poin penting dalam amanatnya disebutkan bahwa meski tugas para pahlawan terdahulu telah selesai dan berhasil mewujudkan NKRI, maka berikutnya kita berharap muncul sosok pahlawan yang memberikan pencerahan, memberikan harapan dan melakukan tindakan terhormat membawa bangsa Indonesia mencapai kemajuan di berbagai bidang kehidupan. Itu semua dapat dilakukan oleh siapapun.

Hadir sebagai peserta unsur ASN, pelajar, OKP ,Ormas , TNI dan Polri,dan undangan lainnya.

Seusai upacara, Pjs Bupati Toba, Agustinus Panjaitan didampingi unsur Forkopimda memberikan tali asih kepada puluhan anggota LVRI atau yang mewakili yang hadir dalam upacara Hari Pahlawan Tingkat Kabupaten Toba.

Kepada awak media , Pjs Bupati Toba, Agustinus Panjaitan kembali mengajak masyarakat Kabupaten Toba agar berperan menyukseskan Pilkada 2024 dengan suasana sejuk dan damai pada 27 November mendatang dengan memberikan hak suara bagi yang mempunyai hak pilih.

Dikatakan masa kampanye akan berakhir,segala hal potensi konflik yang akan mengganggu persatuan dan kesatuan harus dihindari semua pihak di masyarakat Kabupaten Toba.(rg)

Keterangan foto: Kolase upacara peringatan Hari Pahlawan tahun 2024 di Kabupaten Toba di gelar di Makam Pahlawan Sisingamangaraja ke XII dan di Lapangan Kantor Bupati Toba, Minggu (10/11). Waspada/Ist

Update berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran favoritmu akses berita Waspada.id WhatsApp Channel dan Google News Pastikan Kamu sudah install aplikasi WhatsApp dan Google News.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

*isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE