Scroll Untuk Membaca

Sumut

Perobohan Gedung IV Pasar Horas Capai Lebih Setengah Dalam 7 Hari

Perobohan Gedung IV Pasar Horas Capai Lebih Setengah Dalam 7 Hari
Kondisi Gedung IV Pasar Horas di Jalan Merdeka Pematangsiantar yang dirobohkan setelah tujuh hari telah mencapai progres sekitar 55 persen. Waspada.id/Ist
Kecil Besar
14px

PEMATANGSIANTAR (Waspada.id):  Perobohan Gedung IV Pasar Horas di Jalan Merdeka Pematangsiantar telah mencapai progres sekitar 55 persen setelah berlangsung selama tujuh hari hingga Rabu (15/10/2025).

Kepala Bidang Tata Ruang dan Bangunan Dinas Pekerjaan Umum dan Tata Ruang (PUTR) Kota Pematangsiantar, Henry Jhon Musa Silalahi ST MEng, mengatakan bahwa pekerjaan perobohan oleh CV Sihujur Jaya terus berlanjut. “Sudah sekitar 55 persen dari seluruh luasan gedung yang akan dirobohkan,” katanya.

Musa menambahkan, pekerjaan pemotongan besi beton dan mobilisasi material bongkaran terus dilakukan dengan dua unit alat berat yang berfungsi baik. Satu unit alat berat dipasang bucket untuk mengangkat material ke dalam truk.

Selanjutnya, setelah material diangkut, akan dilaksanakan pembongkaran dan pengangkatan seluruh fondasi gedung. Musa berharap pekerjaan perobohan dapat berjalan lancar dan selesai tepat waktu.

Perobohan Gedung IV Pasar Horas dilakukan setelah kebakaran pada September tahun lalu. Setelah perobohan dan pembersihan areal, para pedagang yang direlokasi ke Jalan Merdeka Bawah akan kembali menempati lokasi eks Gedung IV. [***]

Update berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran favoritmu akses berita Waspada.id WhatsApp Channel dan Google News Pastikan Kamu sudah install aplikasi WhatsApp dan Google News.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

*isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE