Sumut

Pesan Wesly ke Pelajar Siantar: Jadilah Generasi Muda yang Cinta Daerah

Pesan Wesly ke Pelajar Siantar: Jadilah Generasi Muda yang Cinta Daerah
Wali Kota Wesly Silalahi saat membuka seminar. (Waspada.id/Diskominfosiantar)
Kecil Besar
14px

PEMATANGSIANTAR (Waspada.id): Wali Kota Pematangsiantar, Wesly Silalahi berpesan pada para pelajar menjadi generasi muda untuk cinta terhadap daerah serta bangsa Indonesia. Hal itu dikatakannya saat membuka Seminar Generasi Muda Tanpa Narkoba di Ball Room Lantai Enam Hotel Sapadia, Senin (12/1/2026).

Selain itu, dia mengajak pelajar memiliki mimpi besar dibarengi dengan disiplin, etika dan akhlak yang baik. “Jadilah generasi muda yang cerdas, berkarakter, berprestasi, serta memiliki kepedulian sosial,” ucapnya dihadapan pelajar SMA/SMK.

Melalui seminar generasi muda tanpa narkoba “Membangun Generasi Muda yang Berdaya Saing Menuju Generasi Emas 2045”, Wesly memotivasi agar pelajar dapat memperoleh wawasan, motivasi dan inspirasi baru untuk menyiapkan diri menghadapi masa depan.

“Tahun 2045 adalah momentum 100 tahun Indonesia merdeka. Dan saat itulah generasi muda yang akan menjadi pemimpin, inovator, pengusaha, pendidik, dan penggerak pembangunan bangsa,” tutur Wesly.

Pemerintah Kota (Pemko) Pematangsiantar, kata dia, menyadari sepenuhnya bahwa generasi muda merupakan aset paling berharga. Oleh karena itu, generasi muda harus dipersiapkan sejak dini agar memiliki daya saing, baik di tingkat nasional maupun global. Daya saing tersebut tidak hanya diukur dari kemampuan akademik, tetapi juga dari karakter, kreativitas, kemampuan beradaptasi dengan teknologi serta semangat kolaborasi dan inovasi.

Sebagai salah satu pembicara seminar, Olivia Octora Silalahi bercerita sedikit pengalaman hidupnya sejak berusia delapan tahun di Inggris. Dia hidup mandiri, mengikuti wajib militer, pernah menjadi pelayanan restoran hingga kemudian menemukan cara mendeteksi kanker dari urine.

“Mari untuk tidak mudah menyerah, rajin belajar, berani bersuara dan mencari teman yang mendukung mimpi serta cita-cita. Dan tentunya jauhi narkoba,” kata perempuan berprofesi dosen di Manchester University itu.

Sementara itu, Kapolres Pematangsiantar AKBP Sah Udur Sitinjak mengajak siswa-siswi untuk berani memilih circle (lingkungan/lingkaran) pertemanan yang baik agar tidak terjerumus dalam penyalahgunaan narkoba. “Tantangan yang kalian hadapi semakin berat. Kalian harus memiliki skill. Asah kemampuan agar sukses,” ujarnya. (Ata)

Update berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran favoritmu akses berita Waspada.id WhatsApp Channel dan Google News Pastikan Kamu sudah install aplikasi WhatsApp dan Google News.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

*isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE