Sumut

Pramuka P.Sidimpuan Ikuti World Scout Jamboree Di Korea Selatan

Pramuka P.Sidimpuan Ikuti World Scout Jamboree Di Korea Selatan
Wali Kota P.Sidimpuan Irsan Efendi Nasution (tengah) foto bersama dengan 5 anggota Pramuka P.Sidimpuan yang akan mengikuti World Scout Jamboree Korea Selatan, Kamis (27/7). Waspada/ist.
Kecil Besar
14px

P.SIDIMPUAN (Waspada) : Wali Kota P.Sidimpuan Irsan Efendi Nasution SH, MM lepas 5 orang anggota Pramuka Tingkat Penegak Kota P.Sidimpuan untuk mengikuti World Scout Jamboree Korea Selatan dari tanggal 1 sampai 12 Agustus 2023.

Anggota Pramuka yang dilepas atau diberangkatkan dari Pendopo Kantor Wali Kota, Jl.Sudirman, P.Sidimuan, Kamis (27/7) terdiri dari Luke, Roghibah Melsa, Fauzan Mahdi, Aliyah Dalimunthe dan Farhaini Fadilla.

Scroll Untuk Lanjut Membaca

IKLAN
Wali Kota P.Sidimpuan Irsan Efendi Nasution menyalami anggota Pramuka yang akan dilepas menuju World Scout Jamboree Korea Selatan, Kamis (27/7). Waspada/ist.

Ketua Harian Kwarcab Pramuka Padangsidimpuan Ibnu Hajar menjelaskan, perjalanan kontingen Padangsidimpuan untuk dapat ikut World Scout Jamboree di Korea Selatan telah melalui proses yamg cukup panjang karena seleksinya sangat selektif.

Anggota Pramuka utusan Kota P.Sidimpuan tersebut, ucapnya merupakan bagian dari kontingen Sumatera Utara. “Dari 20 orang kontingen Sumatera Utara, 5 orang dari P.Sidimpuan,” katanya.

Dari lima Kabupaten/Kota di wilayah Tabagsel, hanya P.Sidimpuan yang lolos seleksi untuk ikut World Scout Jamboree Internasional di Korea Selatan. “Untuk wilayah Tabagsel hanya Kota P.Sdimpuan yang berhasil mengirimkan utusan mengikuti World Scout Jamboree,” tuturnya.

Utusan P.Sidimpuan yang tergabung dalan Kontingen Pramuka Provinsi Sumatera Utara, ungkapnya akan bergabung dengan kontingen provinsi lainnya dan selanjutnya dilepas Presiden Jokowi untuk berangkat ke World Scout Jamboree Korea Selatan.

Walikota P.Sidimpuan Irsan Efendi Nasution yang juga sebagai Ketua Mabicab Gerakan Pramuka P.Sdimpuan mengungkapkan kebanggaannya karena dapat mengirimkan peserta didiknya untuk ikut dalam kegiatan World Scout Jamboree.

“Suatu kebanggaan bagi Kota P.Sidimpuan bisa mengirimkan anak didik kita untuk ikut jambore internasional di Korea Selatan,” katanya.

Irsan berpesan kepada 5 anggota Pramuka yang tergabung dalam kontingen Sumut agar dapat menjaga nama baik Kota P.Sidimpuan. “Adik-adik banggakan diri, banggakan keluarga, banggakan Kota Padangsidimpuan,” tuturnya. (a39).

Update berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran favoritmu akses berita Waspada.id WhatsApp Channel dan Google News Pastikan Kamu sudah install aplikasi WhatsApp dan Google News.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

*isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE