KISARAN (Waspada): PT Bakrie Sumatera Plantation (BSP) Tbk, Kisaran mendapat penghargaan Penghargaan Produktivitas Siddhakarya Tingkat Provinsi Sumut 2024, yang diberikan langsung oleh Pj Gubsu A. Fatoni, hal ini dalam mendorong kesejahteraan karyawan.
General Manager Sumut I PT. BSP Tbk, Ahmad Nelson Samosir, saat berbincang dengan Waspada, Selasa (10/12) menerangkan bahwa penghargaan ini merupakan atas kinerja seluruh karyawan PT. BSP Sumut. Terima kasih kepada Pj. Gubernur Sumut melalui Kepala Dinas Ketenagakerjaan Provsu yang sudah menyelenggarakan kegiatan ini sehingga bisa menjadi motivasi bagi seluruh Perusahaan di Sumut untuk berlomba-lomba menciptakan kesejahteraan pekerja.
“Terpilihnya PT. BSP Sumut I sebagai salah satu pemenang Siddhakarya adalah kehormatan besar. Kami berharap penghargaan ini menjadi motivasi bagi perusahaan lain untuk menciptakan lingkungan kerja yang produktif dan sejahtera,” kata Nelson.
Sedangkan HR dan Comdev Head PT. BSP Tbk, Yudha Andriko, menyampaikan bahwa penghargaan ini menjadi motivasi untuk terus meningkatkan kinerja karyawan di semua lini dengan konsistensi, komitmen, serta inovasi.
“Harapan kami, penghargaan ini menjadi pemicu untuk menerapkan perbaikan berbasis kreativitas dan inovasi sehingga produktivitas dapat terus meningkat di tengah tantangan industri modern. Kami juga berterima kasih kepada panitia dan tim internal perusahaan atas kerja keras mereka,” ucap Yudha.
Sebelumnya Pj. Gubernur dalam acara Penganugerahan Penghargaan Produktivitas Siddhakarya Tingkat Provinsi Sumut 2024, yang berlangsung di Aula Tengku Rizal Nurdin, Rumah Dinas Gubernur, Medan, Rabu (4/12) lalu, berharap perusahaan-perusahaan di Sumut, baik berskala besar maupun kecil, dapat berkontribusi dalam meningkatkan kesejahteraan karyawan. Hal ini dinilai penting untuk mendukung terwujudnya kemakmuran masyarakat Sumut secara menyeluruh.
“Selamat kepada perusahaan-perusahaan yang mendapatkan penghargaan Siddhakarya serta para Bupati penerima penghargaan pembina produktivitas. Semoga penghargaan ini memotivasi perusahaan untuk terus meningkatkan kesejahteraan tenaga kerja dan mendorong lebih banyak perusahaan berpartisipasi di masa mendatang,” ujar Fatoni.
Sementara Kepala Dinas Tenaga Kerja Provinsi Sumut, M. Ismael P. Sinaga, menjelaskan bahwa tahun ini terdapat sembilan perusahaan yang berhasil meraih penghargaan Siddhakarya dan tiga kabupaten yang mendapatkan penghargaan sebagai pembina produktivitas.
“Salah satunya adalah PT. BSP Tbk di Kabupaten Asahan, yang berhasil meraih nilai 172 dengan kualifikasi Perusahaan Unggul,” jelas Ismael. (a19/a20)
Waspada/Ist
HR dan Comdev Head PT. BSP Tbk, Yudha Andriko, menerima penghargaan Produktivitas Siddhakarya Tingkat Provinsi Sumut 2024 yang diberikan langsung oleh Pj Gubsu A. Fatoni.