Scroll Untuk Membaca

Sumut

Sambangi Korban Kebakaran, Bupati Madina Disambut Warga Sihepeng

Sambangi Korban Kebakaran, Bupati Madina Disambut Warga Sihepeng
Bupati Madina HM Jafar Sukhairi Nasution menyambangi korban kebakaran Sihepeng, Kec. Siabu. Waspada/Ist
Kecil Besar
14px

MADINA (Waspada): Kedatangan Bupati Madina HM Jafar Sukhairi Nasution, disambut antusias warga Sihepeng, Kec. Siabu Kab. Madina yang menyambangi korban kebakaran di Sihepeng.

Bagaimana tidak, orang nomor satu di Pemkab Madina itu cepat tanggap menunjukkan kepedulian terhadap warganya yang tertimpa musibah.

Scroll Untuk Lanjut Membaca

Sambangi Korban Kebakaran, Bupati Madina Disambut Warga Sihepeng

IKLAN

“Atas nama masyarakat, kami mengucapkan terimakasih kepada Bapak Bupati Madina yang telah hadir langsung melihat situasi kebakaran yang dialami warga Sihepeng,” ujar Kepala Desa Sihepeng Amaluddin Nasution, Rabu (31/5).

Ahmad Jamadi, salah seorang warga, sangat mengapresiasi kepedulian bupati yang menurutnya begitu sigap dalam memperhatikan warganya, ditambah lagi bantuan diberikan baik itu sembako, peralatan sekolah dan tali asih yang diterima langsung oleh korban kebakaran.

Dalam kunjungannya, Bupati Madina memerintahkan kepada Camat Siabu Syukur Soripada Nasution untuk segera membangun kembali rumah korban sembari menunggu pencairan bantuan dari Pemda.

Bupati berpesan kepada korban untuk bersabar dan ikhlas atas musibah yang alami, karena semua ini adalah takdir dari Allah SWT yang tidak kita duga sebelumnya, “jangan terlalu larut dalam kesedihan karena pemerintah daerah akan membantu pemulihan keadaan atas musibah yang ibu alami.” (irh)

Update berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran favoritmu akses berita Waspada.id WhatsApp Channel dan Google News Pastikan Kamu sudah install aplikasi WhatsApp dan Google News.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

*isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE