Scroll Untuk Membaca

Sumut

Sambut HUT Ke-77 TNI, Personel Polres Simalungun Datangi Markas TNI

Kecil Besar
14px

SIMALUNGUN (Waspada): Jajaran Polres Simalungun buat kejutan saat merayakan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-77 TNI tahun 2022. Kejutan yang diberikan adalah dengan mendatangi markas TNI yang ada di Kabupaten Simalungun dan Kota Pematang Siantar, Rabu (05/10/2022).

Scroll Untuk Lanjut Membaca

Sambut HUT Ke-77 TNI, Personel Polres Simalungun Datangi Markas TNI

IKLAN

Polres Simalungun memberikan kejutan ke Komando Resort Militer 022/Pantai Timur, Komando Distrik Militer 0207/Simalungun, Detasemen Polisi Militer (Denpom) I/I Pematang Siantar, Resimen Induk Daerah Militer I/I BB, Batalyon Infanteri 122/Tombak Sakti (Yonif 122/TS), secara mendadak, dengan membawa kue sebagai kado HUT ke-77 TNI.

” Selamat HUT Ke- 77 TNI. Harapannya, agar TNI-Polri tetap solid dan menjadi sahabat abadi dalam menjaga dan mengamankan NKRI,” ujar Kabag Sumda Polres Simalungun, Kompol Joner Purba, sambil menyerahkan kue ulang tahun ke Kodim 0207/SML diwakili Kasdim 0207/Sml Mayor Inf. Margana.

Pada kesempatan itu, Kompol Joner Purba juga menyampaikan pesan Kapolres Simalungun, AKBP Ronald FC Sipayung. Kapolres berharap, persahabatan antara TNI dan Polri tetap abadi baik di ruang lingkup pekerjaan, maupun diluar kedinasan.

” Semoga persahabatan ini tetap abadi, tidak hanya dalam lingkup pekerjaan tetapi di luar kedinasan kita juga sebagai sahabat. Memiliki tujuan hidup yang hakiki, bagaimana kualitas hidup kepada sesama manusia, dan juga kualitas hidup kepada Tuhan Yang Maha Esa,” pesan Kapolres disampaiakan Kabag Sumda.

Sementara, Kasdim 0207/Sml Mayor Inf Margana yang menjadi perwakilan dari Dandim 0207/Sml menyambut hangat kedatangan Kompol Joner Purba dan jajaran Polres Simalungun. Dia menyampaikan terima kasih atas kejutan yang diberikan Polres Simalungun.

Di sisi lain, Polwan Polres Simalungun juga memberikan penghormatan kepada jajaran TNI. Sejumlah Polwan membentangkan spanduk berwarna merah putih yang bertulisan ‘Dirgahayu TNI ke 77’, dan membawa kue, saat memberikan kejutan.

Para Polwan itu mengucapkan selamat ulang tahun kepada prajurit dan membagikan kue ulang tahun, Para Polwan ini juga menghampiri satu per satu prajurit TNI dan memberinya bagian dari kue peringatan HUT ke 77 TNI.

Ucapan selamat ulang tahun dan pemberian kue itu diterima prajurit TNI dengan baik. Mereka terdengar saling mendoakan agar TNI-Polri dapat selalu bersinergi ke depan.(a27).

Sambut HUT Ke-77 TNI, Personel Polres Simalungun Datangi Markas TNI
Sambut HUT Ke-77 TNI, Personel Polres Simalungun Datangi Markas TNI

Kapolres Sumalungun diwakili Kabag Sumda Kompol Joner Purba didampingi Kasat Reskrim AKP Racchmat Aribowo dan lainnya menyerahkan kue ulang tahun kepada Dandim 0207/Sml diterima Kasdim 0207/Sml Mayor Inf Margana, Rabu (5/10).(Ist).

Update berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran favoritmu akses berita Waspada.id WhatsApp Channel dan Google News Pastikan Kamu sudah install aplikasi WhatsApp dan Google News.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

*isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE