MOMPANG JULU (Waspada.id): Satu unit bangunan rumah yang juga digunakan sebagai gudang milik H. Hasan Basri Nasution alias H. Gundur di Desa Mompang Julu, Kecamatan Panyabungan Utara, Kabupaten Mandailing Natal (Madina), terbakar pada Selasa pagi (06/01).
Korban jiwa tidak terjadi, namun kerugian materi masih dalam proses penghitungan dan penyebab kebakaran masih dalam penyelidikan.
Staf Camat Panyabungan Utara Darwin Manalu dan Kepala BPBD Madina Mukhsin Nasution menyampaikan, pihak berwenang telah memasang garis police line di lokasi kejadian. Penyelidikan terkait asal-usul api sedang dilakukan oleh pihak kepolisian.
Kebakaran pertama kali terdeteksi ketika muncul asap dari bagian gudang bangunan. Warga segera berhamburan memadamkan api dengan alat seadanya dan menghubungi dinas pemadam kebakaran (Damkar).

Dalam waktu sekitar 20 menit, tim penangan kebakaran tiba di lokasi. Terdapat 3 unit Damkar dari Panyabungan, 1 unit dari Kecamatan Siabu, serta 1 unit water canon dari Polres Madina yang turut mendukung operasi pemadaman.
Dengan kerja sama antara tim Damkar, pihak kepolisian, dan masyarakat, api berhasil dipadamkan setelah sekitar 1 hingga 1,5 jam.
Beberapa saksi mata menyatakan bahwa api tampaknya berasal dari bagian belakang bangunan yang digunakan sebagai gudang penyimpanan barang milik korban dan keluarganya.(id100)











