HeadlinesSumut

Tahanan Polsek Batangkuis Meninggal Dalam Kamar Mandi

Tahanan Polsek Batangkuis Meninggal Dalam Kamar Mandi
JENAZAH Sunarto, 67, warga Jl.Perjuangan Dusun V Desa Bintang Meriah Kecamatan Batangkuis yang meninggal dunia dalam kamar mandi tahanan Mapolsek Batangkuis saat berada di Puskesmas Batangkuis, Kamis (23/2). (Waspada/Ist)
Kecil Besar
14px

BATANGKUIS (Waspada): Seorang tahanan Polsek Batangkuis atas nama Sunarto, 67, warga Jl. Perjuangan Dusun V Desa Bintang Meriah Kecamatan Batangkuis Kabupaten Deliserdang ditemukan meninggal dunia di dalam kamar mandi ruang tahanan Mapolsek Batangkuis , Kamis (23/2) pukul 07.00 Wib.

Informasi diperoleh, sebelum ditemukan meninggal dunia, Sunarto sempat berbincang dengan petugas yang saat itu sedang piket. Beberapa menit kemudian, petugas kembali ke tempat piket dan Sunarto langsung ke kamar mandi yang ada di dalam kamar tahanan.

Karena tidak ada suara dari dalam kamar mandi, petugas curiga dan langsung mendobrak pintu kamar mandi dan menemukan Sunarto dengan posisi leher terjerat dengan kaos singlet yang dirangkai menjadi tali dan diikatkan pada kusen kamar mandi ruang tahanan Mapolsek.

Mengetahui hal itu, personel Polsek Batangkuis langsung melarikan Sunarto ke Puskesmas Batangkuis, namun setibanya di Puskesmas Batangkuis petugas medis menyatakan Sunarto sudah meninggal dunia.

Kapolsek Batangkuis AKP Simon Pasaribu, SH, ketika dikonfirmasi di Puskesmas Batangkuis mengatakan Sunarto ditahan di Mapolsek Batangkuis selama 20 hari atas kasus penggelapan mobil.

Atas meninggalnya Sunarto, petugas juga telah memanggil keluarganya untuk datang ke Puskesmas Batangkuis.

Kepada keluarganya, Kapolsek menjelaskan bahwa jenazah Sunarto akan dibawa ke RS Bhayangkara Medan untuk proses autopsi.

Setelah diberikan penjelasan oleh Kapolsek, keluarga Sunarto tidak merasa keberatan kemudian ikut dalam mobil membawa jenazah Sunarto ke RS Bhayangkara Medan.

Pantauan Waspada, saat itu terlihat juga 3 orang petugas Inafis Polresta Deliserdang datang ke Puskesmas Batangkuis melakukan pengambilan sidik jari.(a14/a01)

Update berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran favoritmu akses berita Waspada.id WhatsApp Channel dan Google News Pastikan Kamu sudah install aplikasi WhatsApp dan Google News.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

*isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE