TAPSEL (Waspada): Warga Desa Pasar Lama, Kecamatan Batang Angkola, Kabupaten Tapanuli Selatan bangun masjid Senilai Rp 3.5 miliyar secara swadaya. Pembangunan itu dilakukan karena Masjid Al wustho lama sudah tidak dapat menampung jumlah jamaah utamanya saat melaksanakan Sholat Idul Fitri.
Panitia Pembangunan Masjid, Mukmin Nasution yang dijumpai di lokasi pembangunan, Rabu (1/6), sore, mengatakan pembangunan mesjid berukuran 24 x 24 meter itu diperkirakan akan menelan biaya sebesar Rp 3.5 miliyar.
Dana awal pembangunan yang diperoleh dari infak dan sumbangan masyarakat kini berjumlah Rp 135 juta lebih. Sedangkan lokasi pertapakan dan timbunan yang sudah dibayarkan setelah melalui musyawarah masyarakat sebesar Rp 350 Juta, juga bersumber dari infak masyarakat.
Katanya, bila Masjid yang tetap diberi Masjid Al Wustho tesebut kelak selesai dibangun, akan dapat menampung jamaah sedikitnya 500 orang, karena bangunan utama atau badan bangunan seluas 18 x 18 meter dan ditambah dengan luas teras 6 meter lagi.
Sedangkan bagian atap dan menara yang direncakan terdiri dari satu satu Kubah utama dan dua buah kubah tambahan, kemudian setiap sudut akan dibangun menara dengan jumlah empat buah yang diperkirakan dengan Ketinggian 10 meter.
Untuk melanjutkan pembangunan tersebut masyarakat dan panitia pembangunan serta Kepala Desa Pasar Lama, Salman Paris berharap bantuan berupa infak ataupun sumbangan dari kaum muslimin dan muslimat, utamanya warga Desa Pasar lama ataupun Kecamatan Batang Angkola yang berada di perantauan.
Kata mereka, bila kaum muslimin dan muslimat ada yang akan memberikan infak atau bantuan, bisa dengan dengan menghubungi nomor panitia Pembangunan yakni 0821 6349 8799 atas nama Herman Nasution dan 0813 6130 0632 atas nama Ismail Harahap atau bisa dikirim melalui Bank BRI dengan Nomor Rekening BRI 5334-01-023397-53-3 dan Bank Sumut dengan nomor Rekening 238.02.03.003585.1.
“Siapa yang membangun Masjid karena Allah maka Allah akan membangun baginya semisal itu di sorga.HR. Bukhari nomor 450 dan Muslim Nomor.533,” ujar Mukmin.(a31)
Keterangan gambar:
Panitia Pembangunan Masjid Al Wustho Desa Pasar Lama, Kecamatan Batang Angkola dan Kepala Desa Pasar Lama di lokasi pembangunan masjid.(Wapada/Syarif Ali Usman)