MADINA (Waspada): Masyarakat Panyabungan Timur, Kab. Mandailingnatal “menyerbu” pelayanan keliling administrasi kependudukan (Adminduk) Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Disdukcapil) Kab. Mandailingnatal, Minggu (8/10).
Ridwan Nasution, Kadisdukcapil Madina mengatakan, jadwal pelayanan Adminduk keliling di Kec. Panyabungan Timur seharusnya dilaksanakan dua hari Jumat dan Sabtu kemarin.

“Namun, Sabtu, listrik ada pemadaman berkala, karena perbaikan jaringan begitu kondisinya. Jadi, kita lanjutkan Ahad,” ungkapnya.
Dikatakan, disepakati dengan Pemerintah Kecamatan Panyabungan Timur untuk Sabtu digantikan Ahad.
“Alhamdulillah, kendati hari libur, masyarakat justru antusias, karena tidak ada halangan bekerja atau sedang tidak ke ladang,” tambahnya.
Ridwan mengatakan, Disdukcapil Madina di Panyabungan Timur dua kategori, yaitu melakukan perekaman bagi pemula dan ganti karena rusak, hilang dan ganti status.

“Dua hari pelayanan di Kecamatan Panyabungan Timur berhasil melayani warga untuk KTP 327, KK 69, akte lahir 66, akte mati empat pemohon,” katanya.
” Alhamdulillah semua berjalan dengan baik, berkat dukungan Pemerintahan Kecamatan dan desa sehingga semua berjalan lancar,” tambah Ridwan Nasution. (irh)