Sumut

Yusuf Siregar: Jangan Mau Kita Dipecah Belah

Di Hadapan Seribuan Pendukung Masyarakat Tabagsel

Yusuf Siregar: Jangan Mau Kita Dipecah Belah
Calon Bupati Deliserdang HM Ali Yusuf Siregar saat menyampaikan pidatonya di hadapan ribuan masyarakat bermarga dari Tabagsel. (Waspada/Edward Limbong)
Kecil Besar
14px

DELISERDANG (Waspada): Seribuan masyarakat bermarga dari Tapanuli Bagian Selatan (Tabagsel) menggelar Silahturahmi Akbar bersama Calon Bupati Deliserdang nomor urut 3 Drs HM Ali Yusuf Siregar MAP, di Kecamatan Percutseituan, Kabupaten Deliserdang, Sabtu (2/11).

Yusuf Siregar yang juga merupakan Ketua Umum Parsadaan Masyarakat Tapanuli Bagian Selatan (PM Tabagsel) Kabupaten Deliserdang menegaskan bahwa PM Tabagsel jangan mau dipecah belah.

Scroll Untuk Lanjut Membaca

IKLAN

Yusuf Siregar didampingi istri Hj. Sri Pepeni yang saat itu mendapat dukungan dari seribuan masyarakat bermarga dari Tabagsel dengan pembacaan deklarasi yang dibacakan oleh Tokoh masyarakat Tabagsel H.Jurman Harahap, SH didampingi Kombes Pol (Purn) H.Syamsul Anwar Harahap, AKBP (Purn) Sarbaini Harahap, Bahrum Harahap.

“Kalau mau mendukung (Palson lain), silahkan mendukung, tapi organisasi ini, jangan dirusak. Organisasi (Tabagsel) yang sudah dibuat panetuah-panetuah (orangtua-orangtua) untuk menyatukan kita. Tetapi, karena (mungkin dijanjikan sesuatu) dipecah belah organisasi ini. Jangan mau kita dipecah belah. Kita bersatu, ini (Tabagsel) dibuat supaya kita bersatu, bersilaturahmi, tapi dipecah belah,” kata Yusuf Siregar.

Calon Bupati Deliserdang HM Ali Yusuf Siregar, istri Hj. Sri Pepeni berfoto bersama dengan para tokoh bermarga dari Tabagsel. (Waspada/Edward Limbong)

Yusuf Siregar menyadari sebagai Ketua Umum PM Tabagsel hal yang wajar bila dalam satu organisasi ada yang berbeda pilihan. Namun dia menyakini di Tabagsel hal itu tidak banyak. “Tapi tidak apa-apalah, paling-paling satu, tiga orangnya itu. Kalau buat kegiatan gak seperti ini ramainya itu,” ucap Yusuf Siregar dengan disambut tepuk tangan yang hadir.

Dalam sambutannya Yusuf Siregar, sempat mengingatkan sejarah Kabupaten Deliserdang pernah dipimpin bermarga Siregar yaitu Baharuddin Siregar dan dimasa kepemimpinannya stadion kebanggaan masyarakat Deliserdang dibangun dan nama stadion itu diberi nama Baharuddin Siregar.

“Deliserdang ini pernah dipimpin marga Siregar, kita akan membuat sejarah kembali, di Deliserdang ada kita lihat yaitu Stadion Bahruddin Siregar. Artinya, sudah memang berbuat Siregar di Deliserdang ini, jadi kita bukan tiba-tiba mau menjadi Bupati, tidak. Sebagaimana tadi dibilang Bang Rahudman, kami pernah jadi, Lurah, Camat, Kepala Dinas, pernah menjadi Wakil Bupati. Kita hanya mau naik kelas aja menjadi Bupati dan bukan ujuk-ujuk (tiba-tiba),” katanya.

Yusuf Siregar pun menyampaikan program unggulan Yusuf-Bayu, jika terpilih menjadi Bupati dan Wakil Bupati Deliserdang yakni bagaimana ketika anak-anak mau masuk sekolah segala keperluannya seperti baju, topi, tas, buku di gratiskan. Kemudian, memberikan bea siswa untuk warga kurang mampu untuk melanjutkan ke perguruan tinggi mulai S-1 sampai S3.

Calon Bupati Deliserdang HM Ali Yusuf Siregar, saat menerima pernyataan dukungan dari para tokoh bermarga dari Tabagsel. (Waspada/Khairul Kamal Siregar)

“Hal ini agar warga Tabagsel Deliserdang ini pintar semuanya karena untuk 10, 20 tahun ke depan mereka ini akan menjadi orang hebat. Berkaitan dengan dengan pendidikan, guru mengaji akan diberi insentif agar bisa mendoakan kita. Dan yang paling penting pada 27 November mendatang yang kami minta tidak payah dan cukup 15 menit saja yakni datang ke TPS dan coblos ‘kumis putih atau jenggot hitam’,”tutup Yusuf Siregar.

Deklarasi Dukung Dan Menangkan Yusuf-Bayu

Sementara itu sebelumnya sejumlah tokoh masyarakat bermarga dari Tabagsel mendeklarasikan mendukung Palson Yusuf-Bayu di Pilkada Deliserdang.

Dalam deklarasinya mereka yang dibacakan Tokoh masyarakat Tabagsel H.Jurman Harahap, SH didampingi Kombes Pol (Purn) H.Syamsul Anwar Harahap, AKBP (Purn) Sarbaini Harahap, Bahrum Harahap menyatakan, pertama, siap memberikan dukungan kepada paslon HM Ali Yusuf Siregar-Bayu Sumantri Agung sebagai Bupati dan Wakil Bupati Deliserdang.

Kedua, siap mengajak seluruh masyarakat Tabagsel Deliserdang untuk memilih dan memenangkan pasangan HM Ali Yusuf Siregar-Bayu Sumantri Agung sebagai Bupati dan Wakil Bupati Deliserdang periode 2024-2029. Dan ketiga, siap mengawal suara pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati Deliserdang putra asli Deliserdang pasangan HM Ali Yusuf Siregar-Bayu Sumantri Agung dari mulai tingkat TPS, Kecamatan hingga KPU Deliserdang pada Pilkada 27 November 2024 mendatang.

Sedangkan sejumlah tokoh memberikan memberikan sepatah kata tentang kepemimpinan yang selama ini dilakukan Yusuf Siregar. Pertama H. Rahudman Harahap yang mengingatkan masyarakat Deliserdang untuk tidak ragu memilih serta memenangkan pasangan HM Ali Yusuf Siregar Bayu Sumantri Agung sebagai Bupati dan Wakil Bupati Deliserdang pada Pilkada Deliserdang 27 November 2024 mendatang.

Mantan Wali Kota Medan ini mengaku ia turun ke Deliserdang karena mengenal betul sosok HM Ali Yusuf Siregar dan masyarakat Tabagsel adalah masyarakat yang tulus dan jujur untuk memenangkan pasangan Yusuf – Bayu 90 persen.

“Biarkan masyarakat Tabagsel untuk memilih pemimpinnya sebagai Bupati Deliserdang yakni HM Ali Yusuf Siregar agar Deliserdang jaya kembali seperti yang pernah terjadi beberapa puluh tahun lalu. Saya punya komitmen kepada seluruh jaringan saya bahwa HM Ali Yusuf Siregar jadi Bupati Deliserdang. Ini adalah tekad kita untuk memenangkan pasangan nomor urut 3 HM Ali Yusuf Siregar – Bayu Sumantri Agung” katanya.

Calon Bupati Deliserdang HM Ali Yusuf Siregar bersama istri Hj.Sri Pepeni menyaksikan tarian tor-tor Tabagsel. (Waspada/Edward Limbong)

Rahudman yang bersama istrinya Hj.Rita Wazni menilai bahwa HM Ali Yusuf Siregar merupakan orang yang sudah kenyang akan berbagai pengalaman di bidang birokrasi dan memulai karirnya dari bawah sehingga tidak perlu diragukan kepemimpinannya.

“Saya nyatakan di sini bahwa Rahudman Harahap mendukung HM Ali Yusuf Siregar menjadi Bupati Deliserdang. Saya punya komitmen kalau saya sudah mendukung seseorang, siapapun tidak peduli saya. Kalau tidak sekarang kapan lagi, kalau bukan kita siapa lagi yang menjadi pemimpin Deliserdang ini,” tegasnya

Sebelumnya, Ketua Panitia kegiatan Silaturahmi Akbar Jahar Effendi Rambe dalam laporannya menjelaskan kegiatan ini bertujuan untuk menyatukan tekad dan tujuan yang sama untuk memilih dan memenangkan pasangan nomor urut 3 yakni HM Ali Yusuf Siregar – Bayu Sumantri Agung menjadi Bupati dan Wakil Bupati Deliserdang. (a16/a14/a01)

Update berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran favoritmu akses berita Waspada.id WhatsApp Channel dan Google News Pastikan Kamu sudah install aplikasi WhatsApp dan Google News.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

*isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE