SIGLI (Waspada): Kapolsek Glumpang Tiga, Polres Pidie, AKP Maksum SH,MH, menyarankan sekaligus meminta para keuchik (kepala desa-red) di Kecamatan Glumpang Tiga dapat meningkatkan kapasistas para aparatur gampong melalui program pelatihan. Ini penting agar pelaksanaan tugas-tugas pemerintahan gampong dapat berjalan sesuai tupoksi masing-masing.
“Tentang perilaku aparatur gampong masih ada yang belum memahami tupoksi, ke depannya para Keuchik dapat memberikan pelatihan-pelatihan terkait tugas aparatur sehingga mereka mengerti akan pekerjaan sesuai tupoksinya masing-masing,” demikian AKP Maksum pada acara Jumat Curhat yang digelar Polsek Glumpang Tiga, di Warkop Aulia, Kecamatan Glumpang Tiga, Jumat (2/2) pagi.
Penyataan itu disampaikan AKP Maksum menanggapi sejumlah pernyataan dari peserta acara Jumat Curhat yang digelar Polsek Glumpang Tiga. Dalam diskusi tersebut beberapa peserta tentang perilaku aparatur gampong masih ada yang belum memahami tupoksi dalam melaksanakan tugas.
Jumat Curhat yang dipimpin Kapolsek Glumpang Tiga AKP Maksum SH, MH, dihadiri sejumlah elemen masyarakat. Antara lain tokoh agama, pemuda dan tokoh masyarakat setempat.
Dalam kegiatan ini, Polsek Glumpang Tiga menerima berbagai keluhan dari masyarakat. Seperti masalah kenakalan remaja, judi online bahkan masalah lampu penerangan jalan dan berbagai keluhan warga lainnya. Saiful, salah satu tokoh pemuda Glumpang Tiga menyampaikan kondisi jalan di daerahnya pada malam hari gelap sehingga butuh dipasang lampu penerang jalan agar masyarakat terhindar dari hal-hal yang mengancam jiwa.
Menanggapi keluhan lampu penerang jalan, Kapolsek Glumpang Tiga AKP Maksum SH, MH berjanji akan menyampaikan keluhan itu kepada pimpinannya agar dapat berkoordinasi dengan pihak terkait. “Terkait dengan lampu penerang jalan akan kita upayakan untuk menghubungi pihak yang terkait, dan itu merupakan kebutuhan masyarakat untuk kenyamanan dan keamanan masyarakat,” katanya (b06)