Scroll Untuk Membaca

Aceh

350 Lansia Dan Penyandang Disabilitas Aceh Utara Terima Bantuan

Sejumlah 350 Lansia dan penyandang disabilitas menerima bantuan sosial. Waspada/ist
Sejumlah 350 Lansia dan penyandang disabilitas menerima bantuan sosial. Waspada/ist
Kecil Besar
14px

LHOKSUKON (Waspada) : Sejumlah 350 Lansia dan penyandang disabilitas menerima bantuan sosial. Pj Bupati Aceh Utara, Dr. Drs. Mahyuzar, MSi menyerahkan perlengkapan ibadah, nutrisi serta perlengkapan kebersihan, Jumat (8/3).

Penyerahan Bansos berlangsung di gudang Logistik Dinas Sosial Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (Dinsos PPPA) Aceh Utara, Simpang Dama, Kecamatan Tanah Pasir.

Scroll Untuk Lanjut Membaca

350 Lansia Dan Penyandang Disabilitas Aceh Utara Terima Bantuan

IKLAN

Bantuan sosial itu diserahkan kepada penerima manfaat kluster lansia 150 orang dan kluster disabilitas 200 orang. Adapun bantuan yang diberikan berupa perlengkapan ibadah, nutrisi serta perlengkapan kebersihan. Proses penyerahan turut didampingi Kepala Dinsos PPPA Aceh Utara, Iskandar SSTP, MSP, para pendamping PKH, serta dari Sentra Darussa’dah.

Iskandar menyampaikan, bantuan itu merupakan program Bansos Atensi tahun 2024 untuk penerima manfaat kluster penyandang disabilitas dan kluster lansia. Setiap penerima diwajibkan membawakan KTP dan KK asli dan akan didampingi tim pendamping.

Dikatakan, untuk penerima manfaat kluster lansia penerimaan pada pukul 09.00 WIB sampai pukul 12.00 WIB. Sementara untuk penerima manfaat kluster disabilitas akan dimulai pada pukul 14.00 WIB sampai pukul 18.00 WIB.

“Semoga bantuan sosial ini bermanfaat bagi penerima lansia dan penyandang disabilitas yang mana totalnya 350 orang penerima dan ini merupakan program bantuan atensi tahun 2024,” ujar Iskandar. (b08)

Update berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran favoritmu akses berita Waspada.id WhatsApp Channel dan Google News Pastikan Kamu sudah install aplikasi WhatsApp dan Google News.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

*isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE