Scroll Untuk Membaca

AcehHeadlines

Aceh Timur Diguncang Gempa 3,7 Magnitudo

Kecil Besar
14px

IDI (Waspada): Gempa bumi berkuatan 3,7 magnitudo menguncang wilayah Kabupaten Aceh Timur, Senin (13/11) sekira pukul 02:32. Gempa di darat berlokasi di koordinat 4,78 lintang utara dan 97,70 bujur timur.

“Gempa bumi berkuatan 3,8 magnitudo dengan kekuatan 10 kilometer,” kata Kepala Stasiun Geofisika Kelas III Aceh Besar, Andi Azhar Rusdin, menjawab Waspada, Senin (13/11).

Scroll Untuk Lanjut Membaca

IKLAN

Dia melanjutkan, pusat gempa berada di 21 kilometer Barat Daya Kabupaten Aceh Timur. “Gempa bumi kali ini tidak berpotensi tsunami, sehingga warga tidak perlu panik,” kata Andi Azhar Rusdin.

Disinggung penyebab, Andi Azhar Rusdin menambahkan, bahwa gempa bumi terjadi akibat patahan lokal di wilayah tersebut. “Terjadi patahan lokal yang terdapat di wilayah tersebut,” timpa Andi Azhar Rusdin.

Kepala Badan Penanggulagan Bencana Daerah (BPBD) Aceh Timur, Ashadi SE MM, dikonfirmasi terpisah membenarkan adanya gempa bumi yang mengguncang wilayah kerjanya. “Sebagian masyarakat ikut merasakan gempa bumi, tapi warga tidak panik, apalagi tidak berpotensi tsunami,” demikian Ashadi. (b11).

Update berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran favoritmu akses berita Waspada.id WhatsApp Channel dan Google News Pastikan Kamu sudah install aplikasi WhatsApp dan Google News.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

*isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE