RSU Cut Nyak Dhien Langsa Raih Akreditasi Paripurna

  • Bagikan
Sertifikat akreditasi tingkat kelulusan paripurna untuk RSU CND Langsa. Waspada/Ist
Sertifikat akreditasi tingkat kelulusan paripurna untuk RSU CND Langsa. Waspada/Ist

LANGSA (Waspada): Rumah Sakit Umum (RSU) Cut Nyak Dhien (CND) Langsa meraih sertifikat akreditasi paripurna dari Lembaga Akreditasi Rumah Sakit Damar Husada Paripurna (LARS DHP).

Direktur RSU CND Langsa, dr Yusuf SE, SH, MM, kepada wartawan, Kamis (4/1) petang mengatakan, RSU CND Langsa kini telah menyandang sertifikat akreditasi paripurna dengan No.00520/U/XII/2023 dari LARS-DHP yang ditanda tangani oleh Direktur Jenderal Pelayanan Kesehatan RI, dr Azhar Jaya SH, SKM, MARS dan Direktur Utama LARS-DHP, dr R Heru Ariyadi MPH.

“Alhamdulillah kami telah meraih tingkat kelulusan paripurna dan berlaku hingga 30 Desember 2027,” terang dr Yusuf.

RSU Cut Nyak Dhien Langsa Raih Akreditasi Paripurna
Direktur RSU CND Langsa, dr Yusuf SE, SH, MM.
Waspada/Rapian

Masih katanya, pihak rumah sakit juga mengucapkan terimakasih kepada Ketua Tim Surveyor Akreditasi LARS DHP, dr Reza Fazri Prasetyo Sp.An, dan anggotanya Marlon Sijabat, Ns, M.Kep, Sp.Kep, MKes, yang telah melakukan surveyor.

“Setelah bekerja keras selama beberapa bulan baik dalam masa penilaian akhirnya kita memperoleh hasil yang maksimal yakni lulus paripurna,” imbuhnya.

Pun demikian, dengan memperoleh predikat paripurna ini maka kiranya rumah sakit akan terus memberikan pelayanan yang maksimal kepada masyarakat Kota Langsa.

Perlu diketahui juga dimana dalam proses akreditasi yang dinilai oleh lembaga adalah pelayanan, mutu serta keselamatan pasien.

Kemudian, atas capaian lulus paripurna ini kami mengucapkan terima kasih kepada pihak managemen, civitas hospital rumah sakit, ketua akreditasi, seluruh dokter spesialis, perawat yang telah berjuang bersama mewujudkan rumah sakit mencapai akreditasi paripurna.

Kendati begitu, dalam meningkatkan mutu pelayanan dan menjaga keselamatan pasien seyogianya mohon dukungan dari masyarakat untuk tetap memberikan masukan agar rumah sakit tetap bisa memberikan pelayanan yang terbaik serta kiranya kami tetap rendah diri atas raihan paripurna ini.

“Semoga sertifikat paripurna ini menjadi motivator dan cemeti kita bersama untuk terus memberikan pelayanan yang terbaik bagi masyarakat,” tandas dr Yusuf tersenyum. (crp)

  • Bagikan