REDELONG (Waspada): Dewan Perwakilan Rakyat Kabupaten (DPRK) Bener Meriah menetapkan 5 nama calon tetap anggota Badan Baitul Mal Bener Meriah periode 2023-2028 melalui sidang paripurna, Rabu (8/3).
Kelima nama-nama yang ditetapkan di antaranya, Winnur Wadja, Nawawi, Ruaida, Saiful Bahri, dan Nazaruddin. Sementara tiga orang cadangan yaitu Aladyan, M Syukri, dan Erlina Fitriani.
Sementara itu untuk penetapan calon anggota Baitul Mal tersebut langsung dipimpin Ketua DPRK Bener Meriah, MHD Saleh yang didampingi Wakil Ketua I Tgk Husnul Ilmu, Wakil Ketua II Anwar.
Tampak pada acara sidang tersebut dihadiri Pj Sekda Bener Meriah, Armansyah, Plt Asisten I, Asisten II dan sejumlah kepala Dinas dan Forkompim plus setempat.
Ketua DPRK Bener Meriah, MHD Saleh menyampaikan, calon anggota badan Baitul Mal Bener Meriah telah mengikuti sejumlah rangkaian hingga terpilihnya delapan orang yang mengikuti uji kepatutan dan kelayakan.
“Beberapa waktu lalu, melalui Komisi D juga telah dilaksanakan uji kepatutan dan kelayakan melalui tes wawancara dan penyampaian visi dan misi,” kata Saleh.
Pihaknya telah menetapkan lima calon anggota dan tiga orang cadangan dalam sidang paripurna. Saleh berharap calon anggota Baitul Mal yang ditetapkan agar dalam mengelola zakat dengan baik. Sebab itu merupakan dana umat.(cno)












