SIMEULUE (Waspada): Kapolres Simeulue AKBP Sujoko, SIk, MH mencanangkan program Kampung Bebas Narkoba.
Ujung tombak program ini dipercaya Kapolres pada Satgas Kampung Narkoba bersama dengan Satresnarkoba melalui pelatihan kepada masyarakat yakni kegiatan pengolahan air nira menjadi manisan dan gula merah, Jumat (25/8).
Menurut Sujoko, upaya itu dalam rangka mencegah warga Kampung/Desa khususnya Lanting, Kecamatan Teupah Tengah Kabupaten Simeulue dari bahaya peredaran serta penyalahgunaan narkoba.
Katanya seperti selama ini diketahui, bahwa ada yang mengolah air nira ini untuk dijadikan tuak atau minuman yang dapat memabukkan (khamar).
Sehingga mendorong Ia untuk menggerakkan Satgas Kampung Bebas Narkoba, bekerja sama dengan Satresnarkoba Polres Simeulue mengadakan pelatihan tersebut.
Lebih lanjut Kapolres Simeulue AKBP Sujoko, melalui Kasat Narkoba Iptu. JH Sialagan mengatakan, pelatihan bertujuan untuk melatih warga Desa Lanting supaya mempunyai keterampilan yang bisa menghasilkan uang namun tidak melanggar hukum.
Diharapkan nantinya, warga atau orang tua yang mengikuti pelatihan kiranya dapat menularkan kegiatan keterampilan positif itu untuk anak-anak muda yang ada di Desa Lanting.
Sehingga waktu para generasi muda dapat terisi dengan kegiatan yang positif, tidak terjerumus ke dalam kegiatan negatif seperti halnya narkoba dan minuman keras.
Alasan daerah itu menjadi salah satu target pelatihan karena secara kasat mata banyak pohon nira di kampung itu.
“Jadi harapan kita biar anak-anak muda bisa positif tidak melakukan hal hal yang melenceng,” tutupnya. (b26/Rel).












