Scroll Untuk Membaca

Aceh

KIP Agara Bakar Ribuan Surat Suara Rusak Dan Lebih

KIP Agara Bakar Ribuan Surat Suara Rusak Dan Lebih
Pj Bupati Syakir saat membakar surat suara rusak dan lebih.Waspada/Seh Muhammad Amin
Kecil Besar
14px

KUTACANE (Waspada): Jajaran Komisi Independen Pemilihan (KIP) Kabupaten Aceh Tenggara (Agara) bersama TNI/Polri membakar surat suara yang rusak dan lebih di depan Gedung Olahraga Setempat, Selasa (13/2) siang.

Pemusnahan ribuan surat suara pada H-1 pelaksanaan pemungutan suara itu dilakukan dengan cara dibakar dihadiri AKBP Bramanti Agus Suyono, SH, S.I.K, M.H selaku Pamatwil Aceh Tenggara dari Polda Aceh yang juga mantan Kapolres Aceh Tenggara.

Scroll Untuk Lanjut Membaca

KIP Agara Bakar Ribuan Surat Suara Rusak Dan Lebih

IKLAN

“Pemusnahan tersebut sesuai dengan keputusan KPU tentang Tata Kelola Logistik yang mana surat suara yang rusak dan surat suara yang lebih pada H-1 sebelum pemungutan suara harus dilakukan pemusnahan yang disaksikan pula aparat keamanan dan bawaslu,” kata Ketua KIP Agara, MHD Safri Desky.

KIP Agara Bakar Ribuan Surat Suara Rusak Dan Lebih

Safri menyampaikan, surat suara yang rusak dan lebih untuk pemilu presiden dan wakil presiden ada sebanyak 2084 lembar, DPD: 994 lembar, DPRRI 967 lembar, DPRA 46 lembar, DPRK dapil 1 – 5: 1458 lembar. Surat suara yang rusak dan lebih tersebut dibakar Pj Bupati Agara, Drs. Syakir, M. Si, Kapolres Agara, AKBP R. Doni Sumarsono, Dandim Agara mewakili.

Kemudian, Kajari Erawati, Ketua Bawaslu, Eko Prasetio Juanda lubis serta lainnya dilakukan dengan cara membakar surat suara dalam sebuah tong sampah menggunakan mancis atau korek api.

Safri juga menyebutkan, hari ini pihaknya memastikan distribusi logistik pemilu sudah sampai di masing-masing tempat pemungutan suara (TPS).

Usuf 48, warga Desa Penampakan berharap proses pemilihan umum bisa berjalan dengan jujur, adil, dan damai. ”Semoga pemilu bisa menghasilkan pemimpin dan wakil rakyat yang sungguh-sungguh bisa menjawab kebutuhan masyarakat. Usaha, roda ekonomi, berjalan dengan lancar, mencari pekerjaan dengan gampang,” kata Usuf.(cseh)

Update berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran favoritmu akses berita Waspada.id WhatsApp Channel dan Google News Pastikan Kamu sudah install aplikasi WhatsApp dan Google News.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

*isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE