Scroll Untuk Membaca

Medan

Buka Puasa Yang Beda Di Grand Cityhall Hotel Medan

ANEKA menu untuk berbuka puasa. Waspada/ist
ANEKA menu untuk berbuka puasa. Waspada/ist
Kecil Besar
14px

MEDAN(Waspada): Berbuka puasa dengan aneka menu pilihan dan takjil manis-manis, dilengkapi dengan suasana out door, menjadikan buka puasa yang berbeda di Grand Cityhall Hotel Medan.

Tempat ini bisa dibilang jadi pilihan terbaik untuk buka bersama dengan keluarga, teman-teman dan kerabat dengan menikmati hidangan istimewa Grand Cityhall Hotel Medan yang mengusung tema “Blessings of Ramadhan Iftar Buffet” dengan suasana terbuka di area taman dan kolam renang tepatnya di Alfresco Dining Lantai 3 (tiga) dengan pemandangan matahari terbenam.

Scroll Untuk Lanjut Membaca

Buka Puasa Yang Beda Di Grand Cityhall Hotel Medan

IKLAN

Keluarga dan kerabat dapat bersilaturahmi dan berbagi cerita sambil menikmati pengalaman berbuka puasa yang lebih intim di sekitar area tersebut.

Beragam sajian makanan nusantara dan timur tengah yang lezat dan minuman yang segar, prasmanan “Blessings of Ramadhan Iftar Buffet” ini berlangsung mulai 12 Maret – 8 April 2024 dengan harga IDR.220.000 nett/orang.

Director of Sales and Marketing,Lisa Ngadio menyebutkan tempat ini memiliki 8 rotasi menu yang setiap harinya disajikan berbeda, sehingga berbuka di hotel ini berulang kali dijamin tidak akan membosankan.

“Grand Cityhall Hotel Medan juga memberikan promosi “Diskon sebesar 30% (12-14 Maret 2024) dan Diskon 20% (15 Maret – 8 April 2024)”.

Dapatkan juga tambahan potongan dengan transaksi menggunakan QRIS, Kartu Kredit dan Debit BNI sebesar IDR 50.000,- dan tambahan potongan dengan transaksi menggunakan Kartu Kredit Mandiri sebesar IDR 100.000 tentunya dengan syarat dan ketentuan yang berlaku,” sebutnya.

Lanjut dia, tidak hanya itu, Grand Cityhall Hotel juga menawarkan paket menginap khusus bulan Ramadhan mulai dari IDR 850.000,-nett per kamar permalamnya.

Ini sudah termasuk makan sahur dan takjil untuk 2 orang, diskon 15% untuk buka puasa All You Can Eat “Blessings of Ramadhan Iftar Buffet” tentunya dengan syarat dan ketentuan berlaku,

“Untuk informasi lebih lanjut atau reservasi, silahkan menghubungi situs resmi Grand Cityhall Medan, yaitu www.grandcityhallhotel.com atau melalui instagram @grandcityhallmedan dan juga Whatsapp +6281268879045 untuk buka puasa dan +628116055669 untuk kamar,” pungkasnya. (m22)

Update berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran favoritmu akses berita Waspada.id WhatsApp Channel dan Google News Pastikan Kamu sudah install aplikasi WhatsApp dan Google News.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

*isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE