Scroll Untuk Membaca

Medan

Peringati Milad Ke-34, Rahudman : IPHI Organisasi Primadona Dan Beri Manfaat Bagi Umat

Peringati Milad Ke-34, Rahudman : IPHI Organisasi Primadona Dan Beri Manfaat Bagi Umat
Kecil Besar
14px

MEDAN (Waspada) – Ketua Ikatan Persaudaraan Haji Indonesia (IPHI) Sumatera Utara (Sumut) Drs H Rahudman Harahap MM, bertekad ingin membawa organisasi IPHI menjadi organisasi primadona yang dapat memberikan manfaat bagi umat dan berguna bagi agama, nusa dan bangsa.

Penegasan itu disampaikan Rahudman Harahap pada peringatan Milad IPHI ke 34 yang mengambil tema “Bersama IPHI Wujudkan Haji Mabrur Sepanjang Hayat” yang diadakan di Pendopo Khadijah Kompleks Tasbi Medan, Minggu (24/4/2024). Acara ini dihadiri unsur Forkopimda Sumut, tokoh agama dan masyarakat serta ratusan pengurus IPHI se-Sumatera Utara.

Scroll Untuk Lanjut Membaca

Peringati Milad Ke-34, Rahudman : IPHI Organisasi Primadona Dan Beri Manfaat Bagi Umat

IKLAN

Dalam sambutannya, Rahudman menegaskan komitmennya untuk memperkuat peran IPHI dalam menyebarkan dampak positif kepada masyarakat dan meningkatkan kualitas layanan bagi jamaah haji serta umat Islam pada umumnya.

“Kami berkomitmen untuk menjadikan IPHI sebagai organisasi yang bukan hanya menjadi kebanggaan umat, tetapi juga memberikan manfaat konkret bagi kemajuan umat dan negara,” sebut Rahudman.

Menyadari tantangan yang ada, Rahudman menegaskan bahwa IPHI Sumut terus berinovasi dan beradaptasi dengan perubahan zaman dengan merancang program-program yang relevan dan efektif dalam memenuhi kebutuhan umat.

“Agar selalu dekat dengan umat, IPHI Sumut menjadikan masjid sebagai basis gerakan. Kita telah menggagas gerakan subuh berjamaah dengan melakukan safari subuh mengunjungi masjid-masjid. Total.sudah ada 61 masjid yang kita kunjungi,” ungkap Rahudman.

Mantan Walikota Medan ke 15 ini saat memberi keterangan pada pers juga menyatakan, bahwa IPHI Sumut kini sedang merancang kerjasama dengan Bank Sumut unruk mendukung pembiayaan haji bagi jamaah yang mengalami kendala finansial untuk berangkat haji melalui program Kartu Haji.

“Kedepan kita juga akan terlibat aktif dalam pengelolaan pemberangkatan dan pemulangan haji. Kita sudah minta kepada pemerintah melalui Kanwil Kemenag RI Sumut agar melibatkan IPHI dalam program pemberangkatan dan pemulangan haji, insya Allah usulan kita itu disetujui,” imbuh Rahudman.

Didampingi Sekretarisnya H Ilyas Halim, Wakil Ketua H Datuk Andak, Ketua IPHI Kota Medan Ustad H Sangkot Saragih dan sejumlah Ketua IPHI Kabupaten/Kota lainnya, Rahudman menyampaikan bahwa persoalan haji di Indonesia sangat kompleks, karenanya perlu penanganan yang serius dan butuh kerjasama pemerintah dengan berbagai pihak termasuk IPHI sebagai stakeholder haji.

Pj Gubernur Sumut Hasanuddin yang diwakili Kabiro Kesra Pemprovsu, Drs Juhadi Jurdani Harahap MSI, yang hadir pada acara ini, mengatakan bahwa IPHI merupakan wadah organisasi alumni haji yang strategis dalam mendukung pembangunan di daerah. Maka itu ia meminta IPHI Sumut untuk ikut bersinergi dengan pemerintah dalam pembangunan daerah.

Ia mengatakan tasyakuran milad IPHI kali ini juga sangat spesial, karena diperingati bertepatan di bulan suci Ramadan. “Pemprov Sumut mengucapkan Selamat Milad ke 34 buat IPHI, semoga terus berbuat dan menebar kebaikan bagi umat, agama dan bangsa. Mari kita jadikan momentum ini sebagai sarana silaturahmi diantara kita,” ujar Juhadi.

Pantauan dilapangan, terlihat hadir pada acara ini Kakanwil Kemenag RI Sumut yang diwakili Kabid Haji dan Umrah, Dr H Zulfan Efendy, perwakilan Kapolda Sumut, mewakili Kejati Sumut, sejumlah tokoh masyarakat dan tamu undangan lainnya.

Peringatan Milad IPHI ke 34 ini juga diisi dengan tausiah agama yang disampaikan oleh al-Ustad Drs H Sangkit Saragih MA, serta acara buka puasa bersama. (hs)

Update berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran favoritmu akses berita Waspada.id WhatsApp Channel dan Google News Pastikan Kamu sudah install aplikasi WhatsApp dan Google News.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

*isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE