Scroll Untuk Membaca

Medan

Rektor Dorong Dosen UINSU Tingkatkan Publikasi Internasional

Rektor Dorong Dosen UINSU Tingkatkan Publikasi Internasional
Kecil Besar
14px

MEDAN (Waspada): Rektor Universitas Islam Negeri Sumatera Utara (UINSU) Medan, Prof. Dr. Nurhayati, MA memberikan penghargaan kepada para dosen yang telah mempublikasikan karya ilmiahnya di jurnal bereputasi nasional terutama Internasional ataupun dalam bentuk buku.

Hal ini ditandai ditandatanganinya SK Rektor Nomor 550 Tahun 2023 tentang Penerima Insentif karya Ilmiah tenaga Pendidik UINSU tahun 2023. Sebanyak 138 Dosen UINSU mendapatkan insentif atas publikasi karya ilmiahnya dengan berbagai kategori.

Scroll Untuk Lanjut Membaca

Rektor Dorong Dosen UINSU Tingkatkan Publikasi Internasional

IKLAN

Dalam berbagai kesempatan, Prof. Dr. Nurhayati, MA selalu memotivasi dosen-dosen UIN.SU untuk terus menerus meningkatkan publikasi Ilmiahnya. Hal ini bukan saja dalam rangka tugas-tugasnya sebagai tenaga pendidik atau dosen, namun lebih penting dari itu, kewajiban para intelektual adalah menyebarkan gagasan dan pemikirannya dalam bentuk karya ilmiah agar dapat dibaca banyak orang.

Tentu saja semakin banyak yang membacanya semakin banyak pula orang yang dapat mengambil manfaatnya. Pada sisi lain, produktivitas sebuah PT juga sangat ditentukan oleh publikasi dosen- dosennya yang dilengkapi dengan sitasinya.

Kritik yang dilontarkan selama ini oleh banyak pihak, betapa banyak hasil-hasil riset apakah skripsi, tesis dan disertasi ataupun laporan- laporan penelitian biasanya hanya tersimpan di ruang-ruang perpustakaan dan menumpuk di Gudang-gudang arsip. Syukurnya kondisi ini telah berubah sejak dikeluarkannya kebijakan publikasi baik sebagai syarat kenaikan pangkat dosen ataupun sebagai syarat kelulusan.

Namun, katanya, argumen yang lebih penting dari itu adalah, publikasi itu dimaksudkan dalam rangka diseminasi ilmu pengetahuan. Terlebih pada saat sekarang ini di saat kita memasuki era big data. Para Dosen UINSU menyambut baik kebijakan Rektor UINSU Medan yang telah merealisasikan penghargaan karya ilmiah dosen. Salah seorang dosen mengatakan, Kami sangat bersyukur dan Bahagia dengan adanya penghargaan ini.

“Momentum ini merupakan sesuatu yang sangat ditunggu-tunggu oleh dosen. Kendatipun rencana penghargaan dalam bentuk insentif ini sudah berlangsung sejak periode kepemimpinan lalu, namun baru pada periode ini dapat terealisasi,” katanya.

Wakil Rektor bidang Akademik, Azhari Akmal Tarigan menambahkan, sejak Awal dilantik menjadi rektor, satu diantara komitmen rektor adalah meningkatkan akreditasi institusi UINSU yang selama ini masih “B” menuju Unggul. Satu diantaranya adalah peningkatan publikasi.

Untuk mendorong publikasi itulah, penghargaan perlu diberikan kepada dosen yang telah berjuang keras dan berusaha untuk membesarkan UINSU lewat karya-karya ilmiahnya. Insya Allah penghargaan ini dapat diselenggarakan secara berkesinambungan. Menurut warek 1,

Penghargaan akan datang diharapkan dapat terlaksana pada tahun 2025.

Masih menurut warek I, merujuk pada data yang diberikan Kepala Pusat Penelitian, Dr. Irwan Nasution, M.M, dalam tiga tahun terakhir, jumlah publikasi UINSU di jurnal bereputasi Nasional sebanyak 2379

Artikel di jurnal bereputasi internasional 54 Artikel, 217 HAKI dan 100 Penelitian BOPTN.
Jumlah ini diduga akan terus meningkat seiring dengan tumbuhnya semangat dosen UINSU untuk publikasi. Oleh karena itu, sejak saat ini, diharapkan para dosen, dapat meningkatkan publikasinya di jurnal-jurnal bereputasi. (m19)

Update berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran favoritmu akses berita Waspada.id WhatsApp Channel dan Google News Pastikan Kamu sudah install aplikasi WhatsApp dan Google News.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

*isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE