Angin Puting Beliung Rusak 7 Rumah Warga Nagori Bayu Muslimin

  • Bagikan
Angin Puting Beliung Rusak 7 Rumah Warga Nagori Bayu Muslimin
Kondisi rumah warga di Negeri Bayu Muslimin, atapnya beterbangan setelah diterjang angin kencang yang terjadi, Sabtu (10/6) petang.(Waspada/Ist)

SIMALUNGUN (Waspada): Hujan deras disertai angin kencang yang melanda Huta II Muslimin, Nagori Negeri Bayu Muslimin, Kec. Tapian Dolok, Kab. Simalungun, Sabtu (10/6/2023) petang, mengakibatkan 7 unit rumah warga mengalami rusak berat dan ringan.

Informasi diperoleh menyebutkan, bencana alam berupa angin kencang (puting beliung) terjadi Sabtu (10/6) petang, sekira pukul 17.30 WIB.

“Waktu itu hujan turun, secara tiba – tiba datang angin kencang atau angin puting beliung, membuat atap rumah warga beterbangan,” ujar Bahtiar, warga setempat.

Peristiwa angin kencang yang melanda Kampung Muslimin itu hanya berlangsung hitungan menit saja, namun mengakibatkan warga menjadi panik.

“Tidak ada korban jiwa dalam peristiwa itu. Sedangkan rumah yang rusak ada sebanyak 7 unit, mengalami rusak berat dan ringan, terutama bagian atap,” ujar Kapolsek Serbalawan, melalui Kanit Reskrim Ipda D.Marbun, saat turun ke lapangan meninjau keadaan rumah warga korban bencana alam itu, Minggu (11/6/2023).

Dikatakan, Tim gabungan terdiri Polsek Serbalawan dan Muspika Kec. Tapian Dolok, telah memberikan tali asih berupa sembako kepada korban yang rumahnya terkena bencana angin puting beliung.

Selain itu, Tim gabungan juga telah melakukan upaya pendataan rumah yang rusak disebabkan angin puting beliung dan membuat laporan yang diteruskan ke Polres dan Pemkab Simalungun.

“Warga masyarakat melaksanakan gotong royong untuk membantu memperbaiki rumah yang mengalami kerusakan. Sedangkan bagi warga yang rumahnya mengalami rusak berat, sementara tinggal dengan keluarga terdekat,” tambahnya.

Ketujuh rumah yang rusak berat, sedang dan ringan antara lain rumah milik Herianto, 40, Bahtiar, 65, Armansyah Sinaga, 35, Yuyun, 27 Reza, 35, Syamsul Bahri Rangkuti, 47, dan Munasti, ,40.(a27).

  • Bagikan