Scroll Untuk Membaca

Sumut

DPD PAN Nias Optimis Raih 3 Kursi

Kecil Besar
14px

NIAS (Waspada): Dewan Pimpinan Daerah Partai Amanat Nasional (DPD PAN)) Kabupaten Nias optimis dapat meraih 3 kursi di Pemilihan Legislatif (Pileg) 2024.

Rasa optimis itu disampaikan Ketua DPD PAN Kabupaten Nias, Paulus Sohahau Halawa kepada sejumlah wartawan di Gunungsitoli, Selasa (31/10).

“Partai PAN hadir untuk komit membantu rakyat, memperjuangkan dan mengawal aspirasi dari bawah sehingga daerah yang diwakilinya nantinya benar-benar merasakan keberpihakan secara merata dan kader yang kita usung sebagai Caleg adalah kader yang mencintai rakyat dengan tulus.” ujarnya.

Paulus yang dikenal sebagai politisi muda dari Kabupaten Nias ini memiliki optimisme Partai PAN Kabupaten Nias meraih 3 kursi di Pileg 2024 mendatang karena para calon legislatif yang maju memiliki kualitas dan integritas cukup memadai untuk bersaing di Pemilu mendatang.

“Untuk mewujudkan target tersebut, kita akan berkerja keras dan akan melakukan berbagai upaya yakni melakukan sosialisasi, konsolidasi dan kampanye secara intensif, menyosialisasikan visi misi Partai PAN kepada masyarakat sehingga apa yang kita targetkan bisa terwujud,” ungkap Paulus.

“Semuanya kita kembalikan kepada rakyat, mereka yg memilih. Yang terpenting, kita butuh dukungan seluruh masyarakat agar memberi kesempatan kepada kader PAN menjadi wakil mereka dalam memperjuangkan apirasinya,” pungkasnya. (a26).

Update berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran favoritmu akses berita Waspada.id WhatsApp Channel dan Google News Pastikan Kamu sudah install aplikasi WhatsApp dan Google News.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

*isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE