Jalan Rusak Parah, Warga Berharap Perbaikan

  • Bagikan

SERGAI (Waspada): Jalan rusak parah yang berada di Dusun 3 Desa Sei Rejo Kecamatan Sei Rampah Kabupaten Serdang Bedagai, sangat mengganggu sehingga warga berharap segera diperbaiki.

Amatan Waspada.id, di lapangan, Kamis (3/2) pada siang hari yang begitu panas, tampak debu jalannya cukup banyak membuat pengendara sepeda motor berhati-hati saat melintasi jalan tersebut.

Tukimin, 55, warga Dusun 3 Desa Sei Rejo Kec. Sei Rampah Kab. Sergai mengatakan, sudah hampir sekitar 2 tahun jalan tersebut rusak parah.

Menurutnya, ada sekitar 100 meter saja jalan tersebut yang rusak. Sekitar 2 tahun yang lalu memang truk tanah merah sering melintasi.

“Abunya sudah gak tahan saya, istilahnya kalau orang mau muntah, muntah kurasa sudah,” katanya.

Jalan Rusak Parah, Warga Berharap Perbaikan

Selanjutnya warga setempat tersebut mengatakan, ada 5 pengendara yang sudah mengalami kecelakaan, ada becak yang masuk parit, ada juga truk padi yang terbalik dan juga pernah ada pengendara yang pingsan akibat terjatuh di jalan rusak tersebut.

“Saya berharap kepada Pemerintah, semoga jalan di tempat kami ini diprioritaskan sehingga pada tahun ini bisa dibangun,” harapnya.

Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Kab. Sergai, Johan Sinaga saat dihubungi, membenarkan bahwasanya jalan yang berada di Dusun 3 Desa Sei Rejo Kecamatan Sei Rampah adalah berstatus jalan kabupaten.

Johan mengatakan, jalan tersebut akan diprogramkan pada perubahan APBD pada tahun ini, agar jalan tersebut bisa makin baik. (cml).

  • Bagikan