Pesan Wabup Simalungun Di Penas XVI Kota Padang

  • Bagikan
Pesan Wabup Simalungun Di Penas XVI Kota Padang
Wabup Simalungun, H.Zonny Waldi, saat mengunjungi stand pameran Kabupaten Simalungun di ajang Penas XVI Sumbar, Sabtu (10/6).(Waspada/Ist)

SIMALUNGUN (Waspada): Bupati Simalungun diwakili Wakil Bupati H. Zonny Waldi bersama istri Hj. Hidayah Herlina Gusti Nasution mengikuti pembukaan Pekan Nasional (Penas) Petani Nelayan XVI Tahun 2023 yang berlangsung di Lanud Sultan Sjahrir Kota Padang, Sumatera Barat (Sumbar), Sabtu (10/6/2023).

Kehadiran wakil bupati (Wabup) juga didampingi Asisten Perekonomian dan Pembangunan Ramadhani Purba, Kabag Perekonomian Agustina Simajorang bersama Pengurus dan Anggota Kontak Tani dan Nelayan Andalan (KTNA) Kab. Simalungun.

Pelaksanaan Penas XVI di Sumbar berlangsung 10 hingga 15 Juni 2023, dibuka secara resmi oleh Presiden RI diwakili Menko Perekonomian Airlangga Hartarto melalui Vidio Conference. Penas di Sumbar digelar untuk menuju Indonesia Lumbung Dunia tahun 2045.

Usai mengikuti acara pembukaan, Wakil Bupati didampingi Kabag Perekonomian Agustina Simanjorang dan pengurus KTNA meninjau stand pameran yang berada di lokasi panggung utama.

Aneka produk pertanian unggulan pertanian maupun UMKM dari berbagai daerah se-Indonesia termasuk dari Kab. Simalungun ditampilkan di stand yang disediakan panitia.

Dalam pameran tersebut juga ditampilkan alat-alat produksi pertanian, benih unggul pertanian baik kering maupun basah dan sarana produksi pertanian dari berbagai perusahaan.

Di sela-sela peninjauan itu, Wabup mengharapkan kepada kontingen Simalungun maupun pendamping untuk memanfaatkan ajang Penas XVI ini sebagai sarana menambah wawasan dan ilmu pengetahuan bidang pertanian.

“Mari kita manfaatkan ajang Penas ini dengan sebaik-baiknya, karena di Penas ini tempat berkumpulnya para petani se-Indonesia. Mari saling tukar menukar pengalaman, menjalin komunikasi, saling tukar informasi untuk kemajuan pertanian di Kabupaten Simalungun,” pinta Wabup kepada kontingen Simalungun.(a27)

  • Bagikan