Scroll Untuk Membaca

Sumut

Tabrak Lari, 1 Anak Dan Balita Alami Trauma Dan Luka Berat

Tabrak Lari, 1 Anak Dan Balita Alami Trauma Dan Luka Berat
Korban tabrak lari minibus BK 7012 di Aek Natas, Minggu (7/5).Waspada/Ist
Kecil Besar
14px

AEKKANOPAN (Waspada): Naas betul kedua nasib Balita yang menjadi korban tabrak lari oleh sebuah minibus di jalan lintas Sumatera atau tepatnya di sekitar simpang Padang lompong Kecamatan Aek Natas pada, Minggu (7/5) sore.

Menurut sepupu korban bernama Wulan, kejadian tabrak lari ini terjadi ketika kedua Balita bernama Radit dan Jiha yang berusia 3 tahun dibawa berkendara naik sepeda motor oleh tantenya bernama Yuli di sore itu untuk membeli gorengan di sekitar lokasi kejadian.

Scroll Untuk Lanjut Membaca

Tabrak Lari, 1 Anak Dan Balita Alami Trauma Dan Luka Berat

IKLAN

Dijelaskan Wulan, Minggu (7/5) malam, “kejadiannya sekitar jam 3 sore, sepupu saya bersama kedua ponakan saya, pergi mengendarai sepeda motor untuk beli gorengan yang ada di Padang Lompong.

Seusai membeli gorengan sewaktu di jalan menuju ke rumah, tiba-tiba ada mobil dari arah Rantau Perapat menuju Medan dengan kecepatan tinggi menyerempet dari samping, kejadiannya tepat didepan jualan es kelapa muda di simpang Aduhai,” jelasnya.

Ditambahkannya, “Menurut korban, saat mereka terjatuh, sepupu saya bernama Yuli masih sempat melihat mobil minibus berwarna silver sejenis Alphard atau Hiace yang menyerempet mereka menggunakan nomor polisi BK 7012 terus melaju ke arah Medan, namun beliau tidak sempat menghapal nomot serinya”.

Saat ini, kondisi Balita Jiha yang baru berusia 3 tahun menderita luka di pelipis mata dan kepala yang cukup parah sedangkan Radit yang baru duduk di bangku kelas 2 SD mengalami trauma dan luka di tubuh.

“Mereka tidak diopname, tadi seusai dilakukan pengobatan di Puskesmas Pamingke, pihak keluarga membawa pulang dan dirawat di rumah, namun saat ini ponakan saya Radit sepertinya mengalami trauma akibat kejadian tadi sore,” ucapnya.

Atas kejadian ini, pihak keluarga berencana akan melaporkan peristiwa ini ke unit lantas Polsek Aek Natas dan berharap agar pelaku tabrak lari segera bertanggung jawab.

Saat ini, peristiwa tabrak lari yang diduga dilakukan oleh mobil minibus jenis Alphard atau Hiace berplat BK 7012 ini juga di posting di akun sosmed Labura Ku dan telah mendapat respon 2 ribu pemirsa. (Cim)

Update berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran favoritmu akses berita Waspada.id WhatsApp Channel dan Google News Pastikan Kamu sudah install aplikasi WhatsApp dan Google News.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

*isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE