Berkah Ramadhan, Tim Safari Aceh Renovasi Dan Gotroy Di Masjid Agung Nurul Makmur Singkil

- Aceh
  • Bagikan

SINGKIL (Waspada): Pemerintah Aceh resmi menyebar Tim masing-masing dari Dinas Provinsi Aceh, pada 6 Maret 2022. Tim ini menyebar dalam rangka Safari Ramadhan ke kabupaten/kota di Aceh.

Tim Safari Ramadhan ini masing-masing telah menyebar ke sebanyak 54 Masjid yang ada di 23 kabupaten/kota di Aceh. Kata Farhanuddin, Koordinator Program Bereh Pemerintah Aceh, dalam rangka Safari Ramadhan dan Gotong Royong ke Masjid-Masjid di Aceh kepada Waspada.id, Sabtu (9/4) di Masjid Agung Nurul Makmur Singkil.
Puncak pelaksanaan dalam agenda safari Ramadhan tersebut akan berlangsung, 9 Maret (malam ini).
Tim Safari yang langsung membawa penceramah Ustad Masrul Aidi. Lc, dari Banda Aceh akan mengisi Tausyiah Agama sekaligus Sholat Tarawih bersama di Masjid Agung Nurul Makmur Singkil.
Dijelaskannya, Pemerintah Aceh menugaskan sebanyak 2 Tim Safari Ramadhan di Aceh Singkil. Satu tim berada di Masjid Kecamatan Gunung Meriah yakni perwakilan Dari Dinas Sosial Provinsi Aceh.
“Kalau kami utusan dari Dinas Perhubungan Provinsi Aceh, dan mendapat tugas Safari dan bersih-bersih di sini yakni program “Gerakan Masjid Bereh, yang merupakan program Pak Sekda Taqwallah,” kata Farhanuddin yang juga menjabat sebagai Kasi Bidang Udara Dinas Perhubungan Aceh.
Katanya, Tim Safari Ramadhan telah berada di Aceh Singkil selama 3 hari. Selain melakukan bersih-bersih kamar mandi Masjid, petugas yang merupakan cleaning servis di Dinas Perhubungan Aceh serta melibatkan beberapa orang warga setempat melakukan pengecatan pagar, gapura serta koridor. Disamping itu ada juga pemasangan sisip plafon yang rusak.

Berkah Ramadhan, Tim Safari Aceh Renovasi Dan Gotroy Di Masjid Agung Nurul Makmur Singkil
Tim Safari Ramadhan Provinsi Aceh saat melakukan pengecatan gapura dan pagar, di Masjid Nurul Makmur Singkil, Sabtu (9/4). Waspada/Arief H

Ada beberapa tugas seragam dalam tim safari ini, yakni pemeriksaan tempat wudhu dan wc yang harus bersih dan steril dan akan terus dipantau kebersihannya.

Namun karena kami lihat pagar, dan gapura warnanya sudah kusam maka kami sepakati untuk di cat. Kemudian menanam pohon buah-buahan mangga, jambu dan rambutan di halaman Masjid, ucapnya
Sementara itu, untuk pembiayaan dana kegiatan katanya, bersumber dari sumbangan sosial pegawai di dinas masing-masing, serta ada sumbangan sosial dari Siswa setingkat SMA, SMK karena dibawah kewenangan Disdik Provinsi Aceh.
Kalau anggaran posnya khusus safari ramadhan ini tidak ada, namun hanya biaya perjalanan SPPD dari kantor,” terang Farhan
Disamping itu program Gerakan Masjid Bereh ini juga mendapat dukungan dari Bank Aceh dan Bank Muktasim. Mereka menyumbang 10 mukenah, 10 sajadah dan santunan untuk 60 anak yatim, pungkas Farhan (B25)

  • Bagikan